Hati-hati! Banyak Jajanan Anak yang Ternyata Berbahaya

jajanan anak yang ternyata berbahaya
Foto ilustrasi: Pixabay
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Jajanan anak sekolah merupakan jajanan yang diperjualbelikan atau dipasarkan di lingkungan sekolah dan menjadi konsumsi sehari-hari bagi anak-anak sekolah.

Tak dipungkiri, jajanan yang sering mereka konsumsi ternyata tidak terjamin kesterilannya sehingga dapat memicu timbulnya penyakit pada anak.

Usia anak sekolah cenderung memiliki kebiasaan jajan yang tinggi, maka perlu adanya pengawasan dari pihak orang tua ataupun guru-guru di sekolah.

Baca Juga:Cium Aroma Menyengat, Ribuan Liter Tuak Diamankan Polres Tasikmalaya KotaKPUM INU Dilantik, Pilpresma Siap Digelar dalam Waktu Dekat

Walaupun pada dasarnya ada badan pengawas khusus yang menangani kasus ini namun tetap saja masih banyak anak-anak yang terpapar penyakit akibat sembarangan memilih jajanan di sekolah.

Petugas Sigesit 119 Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya dr M Taufiq mengatakan, pengawasan terhadap makanan yang berbahaya sebenarnya merupakan tugas dari Badan POM.

Namun dalam hal ini para orang tua di rumah juga memiliki peran penting dalam mengawasi jajanan anak-anaknya.

“Kalau seperti jajanan dan makanan itu sebenarnya ada badan pengawasnya khusus, dari dinas kesehatan juga ada bagian dari BPOM yang mengawasi makanan,” ujarnya.

“Kalaupun itu sebenarnya sudah  berjalan, tapi memang masih banyak yang terkena penyakit akibat jajanan-jajanan yang tidak sehat di sekolah itu,” sambungnya.

Meskipun dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) sudah berupaya semaksimal mungkin, tetap saja pengawasan yang intens dari orang tua dan guru-guru di sekolah sangat diperlukan.

Adapun alasan mengapa jajanan-jajanan anak harus diwaspadai adalah sebagai berikut:

  • Mengandung Gula Berlebih

Siapa sangka, mengonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung gula dapat memicu penyakit serius pada anak.

Baca Juga:Pemkot Tasikmalaya Optimalkan Penanganan Kawasan Kumuh di Kecamatan Tamansari5 Tempat Camping Terbaik di Tasikmalaya Selain Kawah Gunung Galunggung? Coba Kamu Datangi Tempat-Tempat Ajib Ini, Bisa Ngopi Sambil Menikmati Pemandangan Lembah

Gula merupakan jenis karbohidrat sederhana yang banyak ditemukan dalam makanan dan minuman. Masih banyak orang tua yang lalai akan hal ini.

0 Komentar