5 Tempat Camping Terbaik di Tasikmalaya Selain Kawah Gunung Galunggung? Coba Kamu Datangi Tempat-Tempat Ajib Ini, Bisa Ngopi Sambil Menikmati Pemandangan Lembah

Tempat camping terbaik di Tasikmalaya
Foto ilustrasi: Pixabay
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Tasikmalaya memiliki wilayah yang cukup luas. Memiliki banyak bukit serta ada Gunung Galunggung yang menjadi spot wisata alam sekaligus tempat camping terbaik di Tasikmalaya.

Tapi bukan hanya itu, Tasikmalaya nyatanya punya sejumlah tempat lain yang cocok untuk camping atau berkemah.

Tempat Camping Terbaik di Tasikmalaya

Meski kawah Galunggung adalah spot favorite untuk berkemah namun Tasikmalaya bukan hanya punya itu. Ada beberapa tempat lain yang juga tak kalah menarik untuk dijajal dengan tenda.

Baca Juga:Pegiat Lingkungan Minta Produsen Ikut Tanggungjawab Penanganan SampahCalon Kepsek Harus Segera Dilantik, DPRD Minta Pj Wali Kota Tasikmalaya Gerak Cepat

Berikut ini kami ulas informasi mengenai 5 tempat camping terbaik di Tasikmalaya.

1. Kawah Gunung Galunggung

Gunung Galunggung adalah sebuah gunung stratovolcano yang terletak sekitar 17 kilometer dari pusat Kota Tasikmalaya selain deretan pepohonan yang rimbun dan cantik serta sumber air, ada satu tempat menarik lain bagi wisatawan.

Tempat itu tak lain adalah danau kawah alami. Danau di Kawah Galunggung tersebut sangat indah tenang dan sejuk. Para wisatawan yang suka camping biasa mendirikan tenda di dekat kawah.

Namun untuk menuju ke sana kamu membutuhkan usaha yang cukup keras karena harus menaiki 620 anak tangga supaya bisa sampai ke danau kawah yang menjadi spot camping. Area itu ditumbuhi pepohonan.

Hal itu membuat suasana menjadi sangat rindang pada malam hari. Campers bisa menikmati keindahan langit malam yang cerah minim polusi.

Ketinggian Gunung Galunggung adalah sekitar 2168 mdpl, tidak terlalu tinggi jika dibandingkan Gunung Mahameru sehingga cocok dijadikan sarana berlatih untuk pendaki pemula.

2. Bukit Kacapi

Spot camping terbaik di Tasikmalaya berikutnya adalah Bukit Kacapi. Ini adalah lokasi wisata keluarga sekaligus area berkemah ideal.

Baca Juga:Pemkot Tasikmalaya Mendorong Masyarakat Lebih Peka Terhadap Bahaya StuntingMasyarakat Diminta Berhati-hati Bermain Layangan Dekat Jalan Raya dan Kabel Listrik

Lokasi camping ground ini terletak di tempat yang lapang dengan pepohonan tumbuh tak terlalu rimbun sehingga kamu bisa melihat sekeliling dengan jelas dari area camping ground.

Di sini kamu akan disuguhi pemandangan kebun teh dan perbukitan yang cantik. Selain itu tempat berkemah tidak jauh dari fasilitas yang disediakan.

0 Komentar