Ormas Islam, Ponpes Sampai Parpol Dapat Keberkahan Idul Adha dari Bacalon Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi

Viman Alfarizi
Viman saat penyerahan 1 ekor sapi di PCNU Kota Tasikmalaya di terima oleh Abun Sulaeman sekretaris PCNU. (Ist)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Momentum Idul Adha 1445 menjadi ajang kesalihan sosial bagi umat Islam yang mampu. 

Tak terkecuali kandidat wali kota usungan Partai Gerindra Viman Alfarizi Ramadhan. 

Sebanyak 11 ekor sapi dan 12 ekor kambing ia berikan ke sejumlah Ormas Islam dan pondok pesantren. 

Baca Juga:Pengabdian Ivan Dicksan Belum Cukup Sebatas Sekda Kota Tasikmalaya, Suksesor Budi Budiman Turun GunungDitanya soal Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024? Rezki Budiman Senyum- Senyum!

Bahkan, partai politik yang ada di Kota Tasikmalaya ikut mendapat ‘gantingan’ di momen qurban tahun ini. 

Ormas Islam yang di titipkan hewan Qurban masing-masing 1 ekor sapi mulai dari PC NU, PD Muhammadiyah, PD Persis dan PD PUI.

Sementara hewan qurban yang disebar ke pondok pesantren terdiri dari Ponpes Tajur Indihiang, Ponpes Sulalatul Huda Paseh, Ponpes Cintapada, Ponpes Cilendek dan lain sebagainya. 

Adapun untuk partai politik, Gerindra mendapat 1 ekor sapi, Gelora, Ummat dan PBB masing-masing 3 ekor kambing. 

“Setiap kita ini adalah Ibrahim dan setiap kita punya Ismail-nya yaitu ego diri, kecintaan diri terhadap sesuatu. Dan kita jalankan konsep qurban untuk bagaimana rela berkorban demi menunjukan ketaatan kita kepada sang khalik, menunjukan kepedulian sosial kita serta menyembelih ego yang ada di diri kita masing-masing” ungkap Viman disela penyerahan Qurban Selasa, 18 Juni 2024, di Kantor PCNU Kota Tasikmalaya Jalan dr Sukarjo.

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat ini mengatakan, penyerahan hewan qurban ke Ormas Islam dan Pesantren merupakan salah satu bentuk pengejawantahan nilai dan spirit ketaatan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT. 

Wujud kerelaan dalam mengorbankan apapun dari sesuatu yang sangat di cintainya. 

Baca Juga:Ini Kata Jubir Viman Alfarizi: Kalau yang Tua Tidak Sanggup, Berikan ke yang Muda!Kaum Ibu adalah Kekuatan, Siap Jadi Bagian Terdepan Yusuf di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!

Hal ini juga menunjukan semangat kolaborasi yang penting diantara elemen masyarakat terutama Ormas Islam dan Pondok Pesnatren. 

“Tasik sebagai Kota Santri dalam paradigma berpikir saya adalah sebagaimana muncul dalam konsep dasar pembangunan Kota Tasik kedepan, yaitu Tasik Religi. Itu yang akan kita gali, kembangkan dan perjuangkan kedepan. Salah satunya adalah momen-momen khusus seperti hari raya idul adha ini” tegas Viman yang juga Presiden Primajasa Foundation ini.

Viman bersyukur, di momen Idul adha ini bisa berbagi dan bersillaturrahmi dengan kalangan Ormas Islam dan para sesepuh pesantren. 

0 Komentar