RADARTASIK.ID – Geely akhirnya memperkenalkan EX2 kepada publik Indonesia dalam ajang Gaikindo Jakarta Auto Week atau GJAW 2025 pada Jumat (21/11/2025).
Momen ini menjadi langkah penting bagi Geely, karena debut EX2 sekaligus menandai penjualan resmi dua varian mobil listrik kompak mereka, yaitu EX2 Pro dan EX2 Max.
Spesifikasi Lengkap Mobil Listrik Geely EX2
Geely EX2 mengandalkan platform GEA (Global Intelligent New Energy Architecture) yang menjadi dasar sejumlah model EV terbaru mereka.
Baca Juga:Spesifikasi Changan Lumin EV, Mobil Listrik Imut dengan Harga Mulai Rp178 JutaanChery Umumkan Harga Resmi Mobil Listrik J6T di GJAW 2025, Ini Spesifikasi Lengkapnya!
Di atas kertas, dimensinya tercatat 4.135 mm x 1.805 mm x 1.580 mm, dengan wheelbase 2.650 mm.
Ukuran ini membuat EX2 terlihat ringkas dari luar, namun Geely merancang kabinnya agar tetap lapang dan nyaman.
Terdapat 36 kompartemen penyimpanan yang tersebar di berbagai sudut interior, serta lantai baris belakang yang dibuat rata untuk memberikan ruang kaki lebih luas.
Kapasitas bagasinya pun cukup impresif untuk mobil sekelasnya, mencapai 1.320 liter ketika kursi belakang dilipat.
Tidak hanya itu, Geely juga menghadirkan frunk berkapasitas 70 liter yang menambah fleksibilitas ruang penyimpanan.
Di balik desainnya yang kompak, EX2 dibekali motor listrik yang ditempatkan di bagian belakang dan mengusung konfigurasi Rear-Wheel Drive (RWD).
Varian EX2 Pro menawarkan tenaga hingga 85 kW atau sekitar 114 hp, sementara EX2 Max hadir dengan tenaga sedikit lebih rendah sesuai fokusnya sebagai kendaraan harian yang efisien.
Baca Juga:Jadwal Tayang Love Track, Drama Korea Antologi yang Menghadirkan 10 Kisah Cinta UnikChangan Siap Rilis Mobil Listrik Deepal SO7 dan Lumin di Desember, Harga Mulai Rp178 Jutaan
Kedua varian EX2 menggunakan baterai LFP (Lithium Iron Phosphate) keluaran CATL, yang dikenal memiliki usia pakai panjang dan stabilitas tinggi.
Varian EX2 Pro dibekali baterai berkapasitas 40,16 kWh dengan jarak tempuh hingga 410 km (CLTC).
Sementara itu, varian EX2 Max memakai baterai 30,12 kWh yang dapat menempuh jarak sekitar 310 km (CLTC).
Keandalan baterai ini semakin lengkap dengan sistem liquid-cooled yang membuat suhu kerja tetap stabil.
Proses pengisian baterai pun cukup cepat, karena EX2 sudah mendukung DC Fast Charging yang mampu mengisi daya dari 30% ke 80% dalam waktu sekitar 21 menit.
Geely tidak hanya mengandalkan harga menarik dan baterai efisien, tetapi juga menghadirkan fitur interior dan keselamatan yang lengkap.
Perhatian langsung tertuju pada layar sentral 14,6 inci, panel instrumen 8,8 inci, serta pencahayaan interior ambient light 256 warna.
