Guru Penggerak Garda Terdepan Implementasi Kurikulum Merdeka

Guru Penggerak
Siswa kelas enam SDN Mangkubumi Kota Tasikmalaya mengikuti kegiatan observasi calon guru penggerak (CGP).
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Dua guru Calon Guru Penggerak (CGP) di SDN Mangkubumi Kota Tasikmalaya ditunjuk Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset Teknologi (Kemendikbud Ristek) RI melaksanakan supervisi dan observasi proses pembelajaran siswa kelas enam.

Kedua guru tersebut tengah mengikuti proses pelatihan Calon Guru Penggerak angkatan ke-8 tahun 2023, di SDN Mangkubumi Kota Tasikmalaya, yang nantinya akan menjadi guru garda terdepan dalam melaksanakan kurikulum merdeka di sekolah.

Kepala SDN Mangkubumi Yani Yuliani SPd MPd menjelaskan, ada dua calon guru penggerak yang melakukan observasi kegiatan proses pembelajaran siswa di SDN Mangkubumi.

Baca Juga:Dua SMA Negeri di Kota Tasikmalaya Diisi Plt, Dadan Sudrajat Dilantik Jadi Plt Kepala SMAN 8 TasikmalayaKipas Angin Industrial Ace Solusi Melawan Panas

“Guru penggerak itu yang ditunjuk oleh Kemendikbud Ristek. Kebetulan di SDN Mangkubumi ada Ibu Hana Nurhasanah MPd dan Pak Rizky, yang melaksanakan observasi proses pembelajaran di kelas enam dalam mata pelajaran Matematika,” terang Yani, kepada Radar.

Calon guru penggerak ini, jelas dia, melaksanakan supervisi melihat kegiatan proses pembelajaran anak atau peserta didik salah satunya pada mata pelajaran Matematika. Termasuk mengevaluasi dan menganalisisnya.

Calon guru penggerak ini, kata dia, berkolaborasi dengan komunitas belajar di sekolah, kolaborasi dengan calon guru penggerak. Dia menyebutkan, dampak bagi sekolah sendiri lewat kegiatan guru penggerak ini meningkatkan minat belajar siswa.

“Harapannya pada semua mata pelajaran, bisa menggunakan metode pembelajaran yang menyenangkan. Siswa menjadi termotivasi belajar, guru penggerak menambah wawasan dan menjadi ikon di sekolah dalam melaksanakan tugasnya, melalui observasinya,” tambah dia.

Dia menambahkan, kehadiran guru penggerak, nanti akan menjadi garda terdepan dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) di SDN Mangkubumi. Sehingga bisa tercapai target kompetensinya dan berdampak terhadap peningkatan kualitas pembelajaran siswa.

Calon Guru Penggerak SDN Mangkubumi Kota Tasikmalaya Hana Nurhasanah MPd menuturkan, coaching supervisi calon guru penggerak ini dilaksanakan observasi terhadap proses pembelajaran peserta didik atau siswa kelas 6 di SDN Mangkubumi.

“Saya sedang melakukan coaching supervisi sebagai bagian dari aksi nyata pendidikan calon guru penggerak yang dilaksanakan oleh Kemendikbud Ristek,” ungkap dia.

0 Komentar