Cara Tarik Tunai Saldo DANA di AlfaMart, AlfaMidi, Dan-Dan, Serta Pegadaian

Tarik tunai saldo DANA
TARIK TUNAI DANA. (Foto: tangkapan layar)
0 Komentar

Ada beberapa merchant yang sudah bekerjasama dengan DANA dan bisa kamu jadikan lokasi untuk tarik tunai saldo. Antara lain AlfaMart, AlfaMidi, Dan-Dan, Pegadaian dan ATM BCA.

Agar lebih aman kamu disarankan tarik tunai lewat gera-gerai di atas saja.

Langkah-langkah tarik tunai saldo DANA di merchant adalah sebagai berikut:

1. Buka aplikasi DANA di ponselmu

2. Pada daftar menu beranda kamu akan menemukan sedikit menu, dan pilihan LIHAT SEMUA untuk menampilkan daftar menu layanan DANA.

3. Klik pilihan LIHAT SEMUA

Baca Juga:Budayawan Minta HUT Kota Tasikmalaya Harus Jadi Panggung MasyarakatPemkab Ciamis Mulai Susun Rencana Intervensi Lewat Rembug Stunting

4. Scroll ke bawah dan cari baris menu Transfer. Di sana kamu akan dapat menemukan pilihan Tarik Tunai.

5. Klik Tarik Tunai

6. Pilih agen tempat kamu mau melakukan tarik tunai (Alfamart, AlfaMidi, Dan-Dan, Pegadaian dan ATM BCA)

7. Baca instruksi tarik tunai lalu tap atau klik tulisan Tampilkan Kode Token.

8. Informasikan nomor HP yang kamu gunakan sebagai akun DANA dan kode token di aplikasi kepada kasir AlfMart, atau AlfaMidi atau tempat lain yang kamu pilih.

9. Tentukan jumlah nominal uang dari Saldo DANA yang mau kamu tarik

10. Kasir akan memproses permintaanmu dan kamu akan mendapatkan uang kes.

Transaksi selesai!

Itu lah cara melakukan tarik tunai saldo DANA di AlfaMart, Dan-Dan, atau AlfaMidi dan juga Pegadaian.

Semoga informasi ini dapat membantu kamu mengatasi kebutuhan uang tunai dikala darurat.(*)

0 Komentar