RADARTASIK.ID – Pelatih AC Milan, Sergio Conceicao, menuding adanya niat jahat di balik bocornya informasi internal ruang ganti tim ke wartawan.
Dugaan tersebut muncul setelah juru bicara pribadinya, Francisco Empis, mengundurkan diri menyusul skandal kebocoran informasi yang mengguncang klub.
Empis yang menjadi juru bicara Conceicao, memilih mundur setelah beberapa pernyataan kontroversial yang ia sampaikan ke media bocor ke publik.
Dalam pesannya kepada wartawan, ia mengungkapkan berbagai keluhan Conceicao, termasuk:
– Fasilitas pelatihan Milanello yang dianggap kurang memadai.
– Persiapan fisik tim yang tidak optimal.
– Kurangnya komitmen beberapa pemain.
Baca Juga:Tanpa Paolo Maldini, AC Milan Terbukti Kembali ke Titik NolDibuang AC Milan, Saelemaekers Jadi Kunci Kebangkitan AS Roma di Era Claudio Ranieri
– Kondisi fisik sejumlah bintang, seperti Maignan, yang diklaim tidak memenuhi standar berat badan dan jam tidur optimal.
– Hubungan yang kurang harmonis antara Conceicao dan manajemen Milan, serta minimnya dukungan dari pihak klub.
Namun, Conceicao dengan tegas membantah semua klaim tersebut dan menyatakan bahwa Empis tidak mewakili pandangannya.
“Saya sangat prihatin dengan situasi Milan saat ini, tetapi tidak ada yang dilaporkan tentang saya yang benar. Klub selalu hadir, dan saya tahu mereka mendukung saya,” ujar Conceicao kepada La Gazzetta.
Setelah bantahan itu, Empis pun mengundurkan diri dan mengakui bahwa informasi yang tersebar tidak akurat dan mengandung kesalahan faktual.
“Tidak satu pun poin yang telah divalidasi oleh pelatih Sergio Conceicao, maupun mengikatnya secara profesional. Karena kesalahan yang dilakukan dan kerusakan reputasi yang ditimbulkan, saya mengundurkan diri segera dari posisi saya sebagai juru bicara pelatih,” kata Empis dalam pernyataan resminya.
Menjelang pertandingan melawan Lecce, Conceicao kembali menyinggung masalah ini dalam konferensi persnya dan mempertanyakan motif di balik tindakan Empis.
Baca Juga:Jadi Saksi Kasus Pembunuhan, Pemimpin Curva Nord Inter Milan Akui Sering Berkoordinasi dengan Javier ZanettiLegenda Inter Milan Kagum dengan Penampilan AS Roma: "Saya Pikir Ranieri Memiliki Tongkat Ajaib"
“Saya tidak mengerti mengapa ini terjadi, dan ingin menyelidikinya secara hukum. Tidak jelas apa yang dilakukan mantan kolaborator ini. Saya tidak tahu apakah ini karena niat jahat atau apakah dia dibayar oleh seseorang,” ucap Conceicao.
Ketika seorang jurnalis mengirimkan tangkapan layar dari informasi yang bocor, Conceicao semakin yakin bahwa ada unsur niat jahat di dalamnya.
“Dia pasti melakukannya karena niat jahat. Ini memalukan bagi semua orang, termasuk mereka yang bekerja di Milan,” kecamnya.