Tugu 0 Kilometer Dibangun Tahun Depan

Tugu 0 Kilometer Dibangun Tahun Depan
PERENCANAAN. Wisatawan berkunjung ke Pantai Batukaras beberapa waktu lalu. Wilayah Batukaras akan menjadi titik 0 kilometer Kabupaten Pangandaran. Foto: Deni Nurdiansah/Radar Tasikmalaya
0 Komentar

 PANGANDARAN, RADSIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangandaran mengaku serius untuk membangun tugu 0 kilometer. Pembangunan tugu tersebut sempat diwacanakan beberapa waktu lalu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pangandaran Kusdiana mengatakan, pembangunan tugu 0 kilometer sudah masuk perencanaan. “Yang jelas akan diletakan di Pantai Batukaras. Itu sudah didiskusikan dengan Jawa Barat,” katanya kepada wartawan Jumat (9/9/2022).

Ia mengatakan alasan Batukaras dipilih sebagai titik 0 kilometer karena letaknya yang strategis. “Letaknya di tengah-tengah, dekat dengan Green Canyon, ke Pantai Pangandaran juga dekat,” jelasnya. Selain itu, letak Batukaras juga dekat dengan Bandara Nusawiru dan Terminal Tipe A, yang masih dalam perencanaan.

Baca Juga:Pencarian Guide Terkendala MedanAndi: Siap Kawal Pembangunan Daerah

[membersonly display=”Baca selengkapnya, khusus pelanggan Epaper silakan klik” linkto=”https://radartasik.id/in” linktext=”Login”]

Kusdiana mengatakan, pembangunan tugu 0 kilometer kemungkinan dianggarakan tahun 2023 mendatang. “Mudah-mudahan saja bisa terealisasi tahun depan,” katanya.

Kusdiana mengatakan, sasaran pengunjung tugu 0 kilometer adalah wisatawan dan komunitas motor. “Bisa jadi ajang swafoto,” ungkapnya.

Warga Batukaras Muhsidin (39) mengatakan apapun rencana pemerintah selama masih memihak masyarakat akan didukung. “Yang jangan itu ada pembangunan tapi tidak menberikan dampak apa-apa ke masyarakat,” ucapnya. (den)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

0 Komentar