Protein Yuda

Protein Yuda
Dahlan ISkan
0 Komentar

”Saya memang bisa membiakkan sel manusia. Lalu menyuntikkannya kembali ke tubuh manusia. Tapi repot,” ujar Yuda. Kerepotan itu, misalnya, ia harus mengambil lebih dulu sel dari pasien. Baik lewat pengambilan darah atau pun lemak. Lalu membiakkannya menjadi ratusan juta sel. Lantas memasukkannya ke tubuh pasien. ”Repot. Banyak pekerjaan. Saya kan bukan dokter,” ujarnya.

Maka kecerdasan dan logika Yuda pun bermain. Mengapa tidak memasukkan protein sel saja ke tubuh manusia. Agar sel tersebut mendapat makanan sehat yang cukup. Lalu sel itu bisa membiak sendiri di dalam tubuh secara sehat.

Memasukkan protein sel lebih mudah dan sederhana: bagi orang pintar seperti Yuda. Apalagi Yuda tahu dari mana mendapatkan protein sel itu. Pun kalau kebutuhannya banyak sekali.

Baca Juga:Demokrat Seleksi Ketua PACAwas Teror Pedofilia

Protein sel itu ia ambil dari ”wilayah” sel. Di mana ada sel di situ ada protein sel. Maka kalau ia mengambil sejumlah sel, akan terambil pula protein selnya.

Hanya protein selnya saja yang ia ambil. Selnya sendiri ia sisihkan. Tentu hanya orang cerdas seperti Yuda yang bisa mengambil protein tanpa selnya terikut.

Setelah protein sel itu ia dapatkan, pekerjaan selanjutnya adalah memperbanyaknya. Lewat cara kultur. Dengan kultur itu ia pun bisa mendapatkan protein sel dalam jumlah sebanyak yang ia kehendaki.

Apakah sekarang ini ia punya banyak stok protein sel di rumahnya?

Punya. Banyak sekali. Bentuknya benda cair berwarna merah jingga. Saya pun minta untuk bisa melihat stoknya itu. Saya diajak ke kamarnya. Ada kulkas besar di pojok kamar itu. Dibuka. Wow! Saya terperangah. Ada lebih 10 botol ukuran @2 liter di kulkas itu. Isinya protein sel manusia. Saya mengatakan dalam hati: Yuda ternyata menyimpan sumber kehidupan tubuh manusia. Dalam jumlah besar.

Orang-orang sakit yang datang ke rumahnya itu hanya punya satu tujuan: minta disuntik protein sel. Satu orang hanya disuntik 3 mililiter. Bayangkan yang di kulkas itu: bisa untuk berapa ribu orang.

Pagi itu, setelah senam Disway dan kuliah umum di Universitas Tidar yang kini maju pesat, saya baru tahu ada logika sehat seperti itu.

0 Komentar