Peragaan Busana Balita di Kota Tasik Bikin Gemes! Lunggak-Lenggok Lucu dan Manis di Catwalk

Peragaan Busana
Salah satu peserta mengikuti peragaan busana di aula Kantor Kecamatan Tawang. (foto: Diskominfo)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Memeriahkan Hari Ulang Tahun Kota Tasikmalaya ke-22, sejumlah balita mengikuti lomba peragaan busana di aula Kantor Kecamatan Tawang.

Mereka bergaya bak peragawan dan Peragawati melakukan cat walk di depan para orangtua, juri dan unsur pemerintahan.

Pj wali kota Cheka Virgowansyah mengatakan perlombaan itu terbilang menarik.

Biasanya ibu-ibu akan sangat antusias mengikutsertakan sang buah hati untuk ajang semacam ini.

Baca Juga:Penjabat Wali Kota Tasikmalaya Sebut Ibu-ibu Sebagai Ras Terkuat di BumiGMNU Ciamis Komentari Masalah Pedagang Keliling Ingin Jualan di Alun-Alun

Apalagi, di era modern seperti ini, dunia fashion menjadi hal yang dicari masyarakat luas, tidak terkecuali  bagi anak yang ingin tampil modis dan trendy seperti orang dewasa.

“Salah satu kegiatan ini, untuk membantu ekspresi anak dalam hal fashion, melatih dan memberi kesempatan anak agar mengembangkan kepercayaan diri mereka,” kata Cheka disela menghadiri perlombaan, Selasa (10/10/2023).

Menurutnya lewat lomba tersebut, sekaligus untuk mengkampanyekan kesehatan dan pendidikan karakter pada balita dan anak. Serta meningkatkan kembali perhatian kepada generasi saat usia emas ini.

“Penting untuk diingat pendidikan karakter adalah proses berkelanjutan. Orang tua dan pengasuh perlu memberi dukungan, bimbingan dan keteladanan yang konsisten sepanjang masa pertumbuhan mereka,” pesannya.

Pendidikan karakter sendiri, lanjut dia, bukan hanya tanggungjawab orangtua, melainkan sekolah dan masyarakat secara keseluruhan.

Dia berharap di momentum peringatan ulang tahun daerah, bisa kembali mengingatkan semua pihak pentingnya membangun suasana kondusif dan representatif bagi generasi kota tasik agar nyaman tumbuh dan berkembang menuju estafet kepemimpinan ke depan.

“Mudah-mudahan momen semacam ini jadi kenangan indah bagi semua peserta, orangtua mau pun para pihak yang menyukseskan perlombaan ini,” harap dia. (Firgiawan)

Baca berita dan artikel lainnya di Google News

0 Komentar