Alhamdulillah!!! Sinyal Moratorium DOB Dicabut, Tasik Selatan Akan Segera Mekar? Berikut Penjelasannya dan yang Harus Dipersiapkan Pemkab Tasikmalaya

Moratorium DOB Dicabut
Asep Sofari Al Ayubi Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya
0 Komentar

Ade berharap wacana pemekaran Kabupaten Tasikmalaya bisa segera terwujud pada tahun 2024- 2030.

“Saya dorong adanya gagasan pemekaran Kabupaten Utara dan Selatan. Semua itu agar meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat merata,” katanya kepada wartawan, Rabu (3/5/2023).

Ia menjelaskan pemekaran wilayah perlu direalisasikan mengingat jumlah penduduk di Kabupaten Tasikmalaya yang sangat banyak. Yakni 1.883.733 orang per 2021 dan terdiri dari 351 desa dan 39 kecamatan.

Baca Juga:Open Bidding Pemkab Tasikmalaya Memasuki Babak Akhir, Mencari Tiga Terbaik untuk Dipilih Bupati Tasikmalaya Ade SugiantoBanyak Petahana Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Tak Mendapatkan Nomor Urut 1, Berikut Nama-namanya

Dengan begitu luasnya jangkauan pemerintah Kabupaten Tasikmalaya ini, membuat dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) belum bisa menampung semua keinginan masyarakat. Termasuk untuk perbaikan infrastruktur.

“Misalnya saja di Kecamatan Cigalontang ada 16 desa dan Kecamatan Karangnunggal ada hampir 91.838 penduduk. Sehingga jangkauan pemerintahannya luas seperti pemerintah kota saja. Namun dikerjakan oleh para camat,” ujarnya. (yfi/riz)

 

0 Komentar