SMK Muhammadiyah Sinergi dengan Disdukcapil

SMK Muhammadiyah Sinergi dengan Disdukcapil
ANTUSIAS. Siswa SMK Muhammadiyah Kota Tasikmalaya menerima KTP setelah melaksanakan perekaman di sekolahnya, Kamis (1/9/2022). foto: Fatkhur Rizqi/Radar Tasikmalaya
0 Komentar

Dalam pelaksanaannya perekaman KTP pemula dan pengaktifan KTP digital berlangsung dari Kamis-Jumat (31 Agustus- 2 September 2022).

Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Kota Tasikmalaya Agus Suratman menjelaskan agenda rekam KTP di sekolah dilaksanakan dalam rangka memfasilitasi siswa yang sudah usia 16 tahun ke atas. Arahnya untuk memudahkan layanan perekaman KTP untuk siswa.

“Kita melakukan jemput bola, kasihan sekolah padat. Sebab kita ada program masuk ke sekolah-sekolah,” ujarnya.

Baca Juga:SDN Tuguraja Cetak Profil Pelajar PancasilaPerpusatakaan, Pembelajaran Sepanjang Hayat

Arahnya masuk ke sekolah-sekolah untuk percepatan perekaman KTP pemula untuk persiapan Pemilihan umum (Pemilu) 2024. Sebab, ada sebanyak 43.000 orang yang akan direkam KTP pemula hingga 2024.

“Kita cicil sejak 2022, sehingga capaiannya mesti 18.000 orang memiliki KTP pemula. Untuk saat tinggal 6.000 yang belum mempunyai KTP pemula yang mesti dicapai pada 2022 sebesar 99 persen,” katanya.

Selain ke sekolah-sekolah, Disdukcapil Kota Tasikmalaya juga menyisir ke rumah-rumah. Tentunya agar KTP non pemula, capaian pada 2022 terpenuhi, karena kurang 2.000 orang lagi. (riz)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

Laman:

1 2
0 Komentar