Sahabat Jiwa Himatera Indonesia Unjuk Kebolehan di Polres Pangandaran

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Pengelola LKS Rumah Solusi Himatera Indonesia melakukan silaturahmi ke Polres Pangandaran. Mereka menyertakan sahabat jiwa dalam silaturahminya.

Pengelola LKS Rumah Solusi Himatera Indonesia Dede Adriansyah mengatakan, ada 20 lebih Sahabat Jiwa atau penderita gangguan jiwa yang berkunjung ke Polres Pangandaran.

“Alhamdulilah ini kegiatan rutin, setiap selesai salat Jumat. Sahabat jiwa selalu menyempatkan diri untuk bersilaturahmi, baik ke instansi, lembaga masyarakat dan lain-lain,” jelasnya, Jumat 26 Mei 2023.

Baca Juga: Innalillahi, Satu Calhaj Asal Pangandaran Dikabarkan Meninggal Dunia

Menurutnya, dengan memperbanyak silaturahmi bisa memberikan motivasi kepada sahabat jiwa Himatera Indonesia untuk bisa sembuh dan beraktivitas secara normal.

Selain itu, Dede Adriansyah ingin menunjukan kebolehan atau kemampuan sahabat jiwa dalam bermain musik. “Mereka yang datang merupakan pasien yang hampir sembuh,” katanya.

Pasien Himatera Indonesia Didominasi Warga Lokal

Sementara itu, ia mengatakan bahwa pasien yang ditanganinya merupakan warga Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Pupuk Bersubsidi Sulit Didapat Petani di Pangandaran, DPRD Bilang Begini

Sisanya warga luar daerah, seperti Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, Tasikmalaya, Garut dan Bandung. “Ada juga yang dari luar Pulau Jawa,” katanya.

Kata Dede Adriansyah, ada dua kriteria orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang sedang disembuhkan di LKS Rumah Solusi Himatera Indonesia, yakni kelihatan baik, tapi curi-curi untuk kabur.

Baca Juga: ODGJ Diarahkan Agar Miliki Keterampilan

Ada juga yang galak-galak tapi lebih tenang. “Paling banyak yang curi-curi untuk kabur,” ujarnya.

Biasanya mereka yang suka kabur kadang-kadang paranoidnya muncul secara tiba-tiba. “Kalau untuk sekarang relatif aman,” tutur Dede Adriansyah.

Kasat Intel Polres Pangandaran AKP Nanang mengapresisasi sahabat jiwa yang melakukan silaturahmi ke Polres Pangandaran. “Mudah-mudahan ke depan bisa berkolaborasi dalam segala hal,” ucapnya.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *