Ponpes Miftahul Huda Manonjaya Terendam Banjir, Perekam Video: Layaknya Pangandaran Beach

Ponpes Miftahul Huda Manonjaya tergenang banjir
Tangkapan layar video Ponpes Miftahul Huda Manonjaya tergenang banjir.
0 Komentar

RADARTASIK.ID — Ponpes Miftahul Huda Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya terendam banjir. Mobil di parkiran basement nyaris tenggelam. Hal itu terlihat dari video yang beredar secara berantai pada Whatsapp.

Dalam video berdurasi 23 detik, pemilik video menyebut jika banjir itu terjadi pada pukul 05.50, Jumat Pagi. “Miftahul Huda banjir kembali. (Pemandangannya) layaknya Pangandaran Beach ya,” ujar perekam video.

Pada video memang tampak jalan dan halaman di sekitar area pesantren tak terlihat sama sekali. Semua tergenang banjir.

Baca Juga:Banjir Mengepung Tasikmalaya dan Sekitarnya, Hujan Sejak Kamis Sore Belum Juga RedaSoal Kemiskinan Kota Tasikmalaya, Pj Wali Kota Punya Pandangan Seperti Ini

Sejumlah video lain yang disebut banjir di Ponpes Miftahul Huda Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya juga beredar. Tampak pada video tempat parkir yang berada di bawah basement pesantren terendam.

Beberapa kendaraan bahkan hanya tampak bagian atap dan kaca sampingnya saja.

Hujan memang melanda wilayah Tasikmalaya dan sekitarnya sejak Kamis sore, 6 Juli 2023. Hingga Jumat, 7 Juli sekitar pukul 10.30 hujan belum juga reda seluruhnya.

Curah hujan sempat menurun sebentar pada pagi hari, namun kembali meningkat menjelang siang dengan intensitas cukup deras.**

0 Komentar