Catat Jadwal, Lokasi dan Syarat Penukaran Tiket Ruang Bermusik 2023 Tasikmalaya

Ruang Bermusik
Line Up Ruang Bermusik 2023 Tasikmalaya (Instagram/@ruangbermusik)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Acara Ruang Bermusik kembali digelar di Kota Tasikmalaya setelah pada akhir tahun 2022 lalu sukses menghadirkan sejumlah musisi nasional dan lokal dengan berbagai genre.

Kini, Ruang Bermusik kembali menghadirkan musisi yang tak kalah kerennya dari event tahun 2022 lalu.

Antara lain ada The Changcuters, Aldi Taher, Efek Rumah Kaca, For Revenge, Feel Koplo, Perunggu, dan tiga orang jebolan Indonesian Idol 2023 Nyoman Paul, Nabila Taqiyyah, dan Anggis Devaki. Selain itu, ada juga penampilan dari musisi lokal Tasikmalaya.

Baca Juga:Malam Puncak HUT ke-22 Kota Tasikmalaya Akan Hadirkan Salma Salsabil dan Ten 2 FiveDaftar Rating Acara TV Senin 2 Oktober 2023: Sinetron SCTV Mendominasi

Ruang Bermusik sendiri merupakan sebuah festival musik yang tak hanya menyediakan panggung konser, tapi juga akan menghadirkan para pelaku industri kreatif, pegiat seni, aneka sajian kuliner khas Tasikmalaya yang akan memanjakan lidah dan perut pengunjung.

Ruang Bermusik 2023 akan diselenggarakan selama dua hari, yakni pada 7 dan 8 Oktober bertempat di Lapangan Wiriadinata, Cibeureum, Kota Tasikmalaya.

Untuk hari pertama yakni pada Sabtu, 7 Oktober panggung Ruang Bermusik akan diramaikan dengan penampilan Efek Rumah Kaca, Aldi Taher, Perunggu, Feel Koplo, dan Black Stone.

Sementara itu, pada 8 Oktober akan hadir The Changcuters, For Revenge, Nabila Taqiyyah, Nyoman Paul, dan Anggis Devaki.

Adapun tiketnya dijual secara online dan offline. Pembelian tiket online bisa dilakukan melalui laman kiostix.com.

Sedangkan tiket offline bisa didapatkan di sejumlah lokasi yang telah ditentukan oleh pihak penyelenggara, di antaranya di wilayah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, Ciamis, Banjar, dan Pangandaran.

Penjualan tiketnya dilakukan secara bertahap mulai dari Early Bird sebesar Rp80.000. Kemudian Presale 1 pada 15 Juli lalu yang dibandrol dengan harga Rp90.000 untuk daily pass dan Rp120.000 untuk 2 day pass.

0 Komentar