Maut Pagi Hari, 11 Tewas

Maut Pagi Hari, 11 Tewas
EVAKUASI KENDARAAN. Mobil derek mengangkut pikap rombongan Blok Rabu Desa Brujul Wetan Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka yang kecelakaan di Jalan Dusun Cimara Desa Cibeureum Kecamatan Sukamantri Kabupaten Ciamis, Senin (8/8/2022). foto: M Fatkhur Rizqi/Radar Tasikmalaya
0 Komentar

Dengan kejadian itu, dia pun meminta doanya kepada semua masyarakat agar keluarganya yang meninggal ditempatkan di tempat terbaik.

Keluarga korban asal Desa Brujul Wetan Kecamatan Jatiwangi Yogi mengatakan rombongan tersebut berangkat pukul 05.30 dari Blok Rabu RT 06 RW 02. ”Saya awalnya sudah berangkat untuk mengantarkan genteng pesanan ke Brebes. Tiba-tiba ada yang mengabari rombongan mengalami kecelakaan sehingga saya pun mendatangi Puskesmas Sukamantri,” katanya.

Yogi mengikhlaskan korban yang meninggal dunia dan mendoakan kesehatan kerabatnya yang masih dirawat di RSUD Ciamis. ”Semoga selamat karena masih ditangani tim medis,” ujarnya.

Kecelakaan Tasikmalaya

Baca Juga:Lulus SMK, Ingin Kerja, Tertimpa TrukPemdes Sukamaju Santuni Anak Yatim

Di Kabupaten Tasikmalaya kece­lakaan terjadi di dua lokasi berbeda. TKP pertama ada di Jalur Gentong Kecamatan Kadipaten. Kedua berada di Jalan Raya Tasikmalaya-Garut di Kecamatan Salawu.

Di Gentong, truk kehilangan kendali ketika melewati turunan jalan sekitar pukul 10.00. Kemudian menyerempet mobil elf dari arah berlawanan dan truk menimpa mobil Avanza. Akibatnya Muhammad Gilang asal Padaherang Kabupaten Pangandaran dan Dani Wahyu asal Banjarsari Ciamis yang berada di Avanza meninggal dunia.

Di Salawu, Daihatsu Gran Max bertabrakan dengan Bus Hino sekitar pukul 07.20 WIB. Akibatnya, sopir Gran Max bernama Dacep meninggal dunia. Pria berusia 58 tahun tersebut merupakan warga Kampung Nangerang Kecelakaan Salawu Kabupaten Tasikmalaya. (riz/rga/ujg)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

 

Laman:

1 2 3
0 Komentar