Lirik Lagu Insan Biasa – Lesti Kejora yang Berhasil Raih 2 Penghargaan Indonesian Dangdut Awards 2023

Lagu Insan Biasa
Tangkapan Layar Youtube video klip lagu Insan Biasa Lesti Kejora (3D Entertainment)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Artikel di bawah ini akan menyajikan lirik lagu Insan Biasa yang dipopulerkan oleh pedangdut Lesti Kejora.

Lagu Insan Biasa baru saja meraih dua buah penghargaan di malam puncak Indonesian Dangdut Awards 2023 yang disiarkan secara langsung dari Studio 5 Indosiar pada Kamis malam, 5 Oktober 2023.

Dua penghargaan tersebut diraih lagu Insan Biasa melalui kategori Lagu Dangdut Terpopuler dan Video Klip Dangdut Terpopuler.

Baca Juga:Lagu Insan Biasa Milik Lesti Kejora Raih 2 Penghargaan Indonesian Dangdut Awards 2023Line Up Playlist Live Festival 2023 Bandung, Lengkap dengan Jadwal, Lokasi, dan Harga Tiketnya!

Lagu Insan Biasa sendiri diciptakan oleh Adibal Sahrul. seorang penyanyi, pencipta, komposer dan produser musik yang juga pernah tergabung dalam grup G4UL sebuah boyband dangdut yang hadir pada awal tahun 2000-an.

Memiliki makna yang mendalam dan dibawakan Lesti Kejora dengan nada sedih, video klip Insan Biasa di kanal YouTube 3D Entertainment berhasil mencapai 27 juta kali penayangan sejak pertama kali diunggah pada Maret 2023 lalu.

Berikut adalah Lirik lagu Insan Biasa yang dirilis pada 15 Maret 2023 di bawah label Trinity Optima Production.

Aku insan biasa begitu juga dia
Walau berat ku mencoba kesempatan ke dua

Aku rela hadapi semua kubuka hati seluas samudra
Aku ikhlas andai dunia tak lagi ramah pada kita
Ku berserah jalani kehidupan kuyakin kau bisa berubah
Kan kucoba bertahan
Selamatkan cinta kita dari badai prahara

Maafkanlah bila aku membuat kecewa
Aku hanya insan biasa

Padamu tuhan aku bermunajat atas keputusan
Kan kuterima biarlah semua jadi pelajaran
Aku insan biasa begitu juga dia
Walau berat kumencoba kesempatan kedua

Aku rela hadapi semua kubuka hati seluas samudra
Aku ikhlas andai dunia tak lagi ramah pada kita
Ku berserah jalani kehidupan kuyakin kau bisa berubah

0 Komentar