5 HP Gaming Genshin Impact Murah 60 FPS Yang Bikin Main Game Makin Seru

HP Gaming Genshin Impact
Rekomendasi lima HP gaming Genshin Impact murah terbaik. Foto: Tangkapan layar Youtube
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Artikel kali ini akan membahas lima rekomendasi HP gaming Genshin Impact murah, dengan 60 FPS dan dijamin main game bisa lebih lancar dan tanpa lag.

Sebagaimana kita ketahui, game yang satu ini memang terkenal dengan grafisnya yang memukau dan ukuran file-nya yang besar, jadi performa HP benar-benar jadi penentu kenyamanan bermain.

Untungnya, sekarang sudah banyak HP gaming kelas menengah yang punya spek dewa tapi harganya masih bersahabat

Baca Juga:KA Pasundan Lebaran: Pilihan Mudik Ekonomis, Hadir Mulai 21 Maret 2025, Tarif Mulai Rp 88.000

Dilansir dari kanal Yatekno.com, ada beberapa pilihan rekomendasi HP gaming terbaik yang patut dilirik.

Dalam video tersebut dijelaskan lima HP andalan yang bisa jadi senjata utama untuk melibas Genshin Impact dengan lancar.

Spesifikasinya yang tinggi, layar mulus, dan sistem pendingin yang canggih jadi nilai jual utama dari daftar HP ini.

1. iQOO Z7

Pertama, ada iQOO Z7 yang meski bukan seri terbaru, masih sangat layak dilirik.

HP ini dibekali Snapdragon 782G dan layar 120Hz, HP ini sudah sanggup menghadirkan gameplay di setting medium sampai high dengan stabil di 60 FPS.

Ditambah lagi, fitur 3K VC Cooling-nya diklaim bisa menurunkan suhu hingga 15°C, cocok buat yang doyan main lama tanpa takut HP panas.

2. Infinix GT 20 Pro 5G

Yang kedua adalah Infinix GT 20 Pro 5G, HP ini punya tampilan garang dengan lampu RGB dan performa gahar berkat chipset Dimensity 8200 Ultimate.

Baca Juga:

Nilai plus lainnya ada di Vapor Chamber Liquid Cooling dan fitur bypass charging, yang bikin baterai tetap adem saat main sambil ngecas.

Dengan dua pilihan RAM hingga 12 GB dan memori internal 256 GB, HP ini sudah lebih dari cukup buat game berat.

3. iQOO Z9 5G

Untuk kamu yang ingin sesuatu yang lebih baru, iQOO Z9 5G bisa jadi pilihan. Dengan Snapdragon 7 Gen 3 dan layar AMOLED 144Hz, HP ini bukan cuma kencang, tapi juga efisien daya.

Desain layar jernih dan super smooth-nya juga bikin mata betah mantengin layar saat main.

4. POCO X6 Pro 5G

Di segmen menengah, POCO X6 Pro 5G jadi pilihan banyak gamer. Ditenagai Dimensity 8300 Ultra dan RAM 12 GB, game seberat Genshin Impact bisa dilibas mulus di setting grafis tinggi.

0 Komentar