Infinix GT 30 Pro Hadir: Ini Spesifikasi Lengkap HP Gaming Kelas Menengah Infinix yang Siap Bersaing

Infinix GT 30 Pro
Bocoran Infinix GT 30 Pro, HP gaming kelas menengah Infinix. Foto: Tangkapan layar Youtube
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Infinix kembali unjuk gigi di pasar smartphone lewat peluncuran calon jagoan barunya, Infinix GT 30 Pro.

Digadang-gadang sebagai HP gaming kelas menengah Infinix, ponsel ini membawa serangkaian peningkatan dari generasi sebelumnya.

Meski masih sebatas bocoran, kehadirannya sudah menyita perhatian, terutama bagi pengguna yang menginginkan performa tinggi dengan harga yang tetap terjangkau

Baca Juga:KA Pasundan Lebaran: Pilihan Mudik Ekonomis, Hadir Mulai 21 Maret 2025, Tarif Mulai Rp 88.000

Informasi ini dilansir melalui kanal Gsmin, yang menyajikan ulasan tentang GT 30 Pro.

Dalam video tersebut dijelaskan bahwa Infinix sebelumnya meluncurkan GT20 Pro sebagai smartphone gaming dengan spesifikasi kelas atas pada April tahun lalu.

Kini, GT 30 Pro muncul di daftar Geekbench dengan nomor model X6873, memperkuat dugaan bahwa penerus GT20 Pro akan segera hadir.

Menariknya, meskipun banyak yang berharap GT 30 Pro hadir dengan performa jauh lebih baik, hasil uji Geekbench menunjukkan hasil sebaliknya.

Infinix GT 30 Pro mendapatkan skor 1.204 untuk single core dan 4.057 untuk multi core.

Kalau kita bandingkan dengan pendahulunya, Infinix GT20 Pro justru meraih skor 1.248 untuk single core, meskipun pada tes multi core-nya meraih skor 3.672.

Artinya, walau ada peningkatan pada multi core, performa inti tunggal justru mengalami sedikit penurunan.

Baca Juga:

Namun, hasil ini masih bisa dimaklumi. Kemungkinan besar, GT 30 Pro masih dalam tahap pengembangan, dan produsen sedang menguji berbagai optimalisasi performa yang bisa memengaruhi hasil sementara ini.

Performa akhir bisa saja lebih tinggi saat ponsel resmi diluncurkan.

Dari sektor dapur pacu, bocoran terbaru menyebut GT 30 Pro akan ditenagai oleh chip Dimensity 8350, dengan konfigurasi clock 1 x 3,35 GHz + 3 x 3,2 GHz + 4 x 2,20 GHz.

Ini merupakan peningkatan dari Dimensity 8200 Ultimate pada GT20 Pro yang memiliki clock maksimal 3,1 GHz.

Kombinasi ini diharapkan mampu mendongkrak kinerja secara signifikan, terutama untuk aktivitas gaming berat.

Spesifikasi lengkap Infinix GT 30 Pro juga mencakup RAM 8 GB atau 12 GB, memori internal 256 GB, serta layar beresolusi 1,5K yang lebih tajam dibanding Full HD+ di GT20 Pro.

Penyimpanan internal juga mengalami peningkatan dengan UFS 4.0, menjanjikan kecepatan baca-tulis lebih tinggi.

Dari sektor kamera, GT 30 Pro dikabarkan membawa kamera ultrawide 8 MP terlihat standar, namun nyatanya lebih baik daripada GT20 Pro yang hanya memiliki kamera makro dan sensor kedalaman 2 MP untuk mendampingi kamera utama 108 MP.

0 Komentar