Sensor Sony LT700 Ultra Night yang digunakan bisa membuat hasil foto tetap tajam walaupun dalam pencahayaan yang kurang.
Sementara itu, keberadaan fitur Flash Snap akan memudahkan pengguna untuk menangkap gambar bergerak dengan lebih stabil dan cepat, caranya cukup dengan menekan tombol khusus di sisi kiri ponsel.
Untuk kebutuhan selfie dan video call, Tecno membekali Camon 40 Pro 5G dengan kamera depan 50MP yang tertanam dalam desain punch hole nya.
Baca Juga:KA Pasundan Lebaran: Pilihan Mudik Ekonomis, Hadir Mulai 21 Maret 2025, Tarif Mulai Rp 88.000
Kamera ini mendukung perekaman video hingga resolusi 4K pada 30/60 FPS dan 1080p pada 30 FPS dengan fitur HDR, sehingga memberikan kualitas rekaman yang lebih detail dan jernih.
Menariknya, ponsel ini mendapatkan skor kamera 138 dari DXOMark, yang tentu saja menjadikannya berada di peringkat tertinggi untuk kategori smartphone under $500 (sekitar Rp 8 jutaan).
Harga Tecno Camon 40 Pro 5G dan Fitur Tambahan
Selain menghadirkan spesifikasi unggulan, Tecno Camon 40 Pro 5G juga menawarkan berbagai fitur tambahan, seperti NFC, sertifikasi IP68/IP69 (tahan air dan debu), speaker stereo dengan Dolby Atmos, serta IR Blaster.
Salah satu fitur unik lainnya adalah integrasi dengan chatbot DeepSeek R1 yang dapat diakses melalui tombol khusus.
Fitur ini memudahkan pengguna memperoleh akses cepat ke informasi dan berbagai fitur AI tanpa perlu konfigurasi tambahan.
Untuk harga, Tecno belum secara resmi mengungkapkan harga Camon 40 Pro 5G.
Namun, berdasarkan spesifikasinya, ponsel ini diperkirakan akan dibanderol di kisaran di bawaj Rp 8 jutaan, sesuai dengan kategori flagship terjangkau yang mereka targetkan.
Baca Juga:
Dengan kombinasi desain premium, performa kencang, dan teknologi kamera mutakhir, Tecno Camon 40 Pro 5G berpeluang menjadi salah satu pilihan terbaik di kelasnya pada tahun 2025 ini.