SMK Al-Khoeriyah Tasikmalaya Punya Bank Mini sebagai Media Pembelajaran

SMK Al-Khoeriyah
SMK Al-Khoeriyah Tasikmalaya memfasilitasi guru dan siswa dengan program In House Training (IHT) dan Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL). (Diki Setiawan / Radar Tasikmalaya)
0 Komentar

“Bank AK melayani simpanan bagi peserta didik, guru dan karyawan sekolah lainnya. Ketika pertama kali masuk di SMK Al-Khoeriyah seluruh peserta didik bisa langsung membuka rekening tabungan di Bank AK ini,” jelas dia.

Hal ini mendidik anak-anak untuk semangat menabung dan berinvestasi untuk masa depan mereka. Setiap harinya akan ada petugas piket yang bertugas sebagai customer service dan teller di Bank AK ini yang merupakan peserta didik dari jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga.

Keberadaan Bank mini ini diharapkan dapat menunjang efektifitas pengajaran, dan pastinya menunjang keberhasilan proses pembelajaran.

Baca Juga:Kurikulum Merdeka Jenjang SD Mulai Diterapkan, KKG Gugus Wiradadaha I Gelar Pelatihan GuruAcer Swift Edge, Laptop Paling Ringan di Dunia? Ini Spesifikasinya!

Dengan adanya bank mini juga peserta didik dapat belajar berkomunikasi bisnis dengan seluruh nasabah yaitu baik guru, karyawan,  maupun kepada peserta didik lainnya. “Sehingga diharapkan mampu meningkatkan percaya diri peserta didik itu sendiri,” tambah dia. (dik)

0 Komentar