Relawan Pemadam Kebakaran Terjatuh saat Padamkan Api, Dirujuk ke RSUD dr Slamet karena Alami Luka Bakar Serius

BKSDA
Petugas gabungan melakukan pemadaman kebakaran di lahan milik BKSDA, Kamis 7 September 2023. (Istimewa)
0 Komentar

Kapolsek Tarogong Kaler Iptu Sona Raharian Ammus membenarkan kebakaran lahan tersebut. “Hari ini (kemarin) tadi jam 10.00 kami mendapatkan laporan ada kebakaran di lahan BKSDA dekat Blok Tegal Malaka,” ucapnya.

Setelah mendapatkan informasi kebakaran, pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan Forkopimcam dan unsur lainnya seperti Tagana, relawan, dan BPBD untuk ke lokasi kebakaran. “Yang terbakar hari ini kurang lebih ada 2 kektare,” katanya, kemarin.

Ia menambahkan pemadaman sifatnya hanya antisipasi agar tidak meluas ke lahan warga. “Saat pemadaman ada insiden satu orang relawan karena dengan cara manual menggunakan waterbag jadi terpleset setinggi 3 meter. Terjatuh ke lahan yang masih ada bara apinya,” katanya. (*)

0 Komentar