Porsivitas Kecamatan Cihideung Sukses, 1.189 Siswa Adu Kreativitas

Porsivitas Kecamatan Cihideung
SERAHKAN PIALA. Ketua Pelaksana Porsivitas tingkat Kecamatan Cihideung Dadang Suryana SPd SD (tengah) mendampingi Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Cihideung Achmad Patoni SPd MPd (kanan) foto bersama dengan siswa yang berprestasi Porsivitas 2023 tingkat Kecamatan Cihideung, Sabtu (11/3/2023).
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Pekan Olahraga, Seni dan Kreativitas (Porsivitas) 2023 tingkat Kecamatan Cihideung berjalan sukses dengan menghasilkan prestasi OSN, O2SN, FTBI, FLS2N dan Pentas PAI.

Ketua Pelaksana Porsivitas tingkat Kecamatan Cihideung Dadang Suryana SPd SD mengatakan Porsivitas 2023 Kecamatan Cihideung berjalan sukses dalam penyelenggaraan OSN, O2SN, FTBI, FLS2N, dan Pentas PAI. Dengan demikian, mampu menghasilkan prestasi akademik dan non akademik.

“Alhamdulillah tidak ada halangan dalam penyelenggaraan Pekan Olahraga, Seni dan Kreativitas 2023 tingkat Kecamatan Cihideung. Sehingga mampu menghadirkan siswa yang berprestasi akademik dan non akademik,” katanya kepada Radar, Senin (13/3/2023).

Baca Juga:SDN 3 Tugu Kota Tasikmalaya Juara Umum Ketiga Porsivitas40 Formasi PPPK Guru 2022 di Kota Tasikmalaya Tidak Terisi

Oleh karenanya, ia pun mengucapkan terima kasih kepada  1.189 siswa dari 23 Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Cihideung yang telah mengikuti Porsivitas. Kemudian, bagi siswa yang terbaik akan menjadi Kontingen Kecamatan Cihideung untuk  ke tingkat Kota Tasikmalaya.

“Targetnya yang menjadi perwakilan kontingen Kecamatan Cihideung bisa berprestasi di tingkat Kota Tasikmalaya. Lalu bisa menjadi perwakilan ke Provinsi Jawa Barat dan bahkan nasional,” ujarnya.

Adapun perolehan medali pada ajang bergengsi ini yakni urutan pertama diraih oleh SDN 1 Nagarawangi dengan mendapatkan enam emas, tiga perak, empat perunggu, empat harapan kesatu, dua harapan kedua.

Kedua, SDN 3 Nagarawangi mendapatkan enam emas, dua perak, tiga perunggu, dua harapan kesatu, dua harapan kedua. Ketiga, SDN 3 Tugu mendapatkan lima emas, lima perak, tujuh perunggu, tiga harapan kesatu, dan satu harapan kedua.

Keempat, SDN 2 Cieunteung lima emas, tiga perak, tiga perunggu, satu harapan kesatu, dan dua harapan kedua. Kelima, SDN 2 Nagarawangi empat emas, empat perak, enam perunggu, tiga harapan kesatu, tiga harapan kedua.  (riz)

 

0 Komentar