JAKARTA, RADARTASIK.ID – Serial televisi Korea Selatan yang fenomenal, Descendants of the Sun (DOTS) akan diadaptasi ke layar lebar oleh sutradara Indonesia, Hanung Bramantyo. Kabar ini disampaikan Hanung lewat Instagram pribadinya.
Descendants of the Sun (DOTS) adalah film yang pertama kali tayang pada tahun 2016. Film ini berhasil mencuri hati penonton dengan episode pertamanya yang tayang pada 24 Februari dan berakhir pada 14 April.
Tidak hanya menarik perhatian penonton Korea Selatan tetapi juga di seluruh dunia. Film ini tayang dengan total 16 episode.
Descendants of the Sun dibintangi oleh aktor dan aktris ternama seperti Song Jong Ki, Song Hye Kyo, Jin Goo, dan Kim Ji Won.
Baca juga: Sinopsis Film Armour Of God: Aksi Jackie Chan Melawan Sekte Sesat Pemburu Benda Bersejarah
Descendants of the Sun berkisah tentang cinta antara Kapten Yoo Si Jin (diperankan oleh Song Jong Ki), seorang anggota pasukan khusus angkatan darat Korea Selatan, dan dokter cantik Kang Mo Yeon (diperankan oleh Song Hye Kyo)
Descendants of the Sun berhasil memadukan kemistri yang luar biasa antara kedua pemeran utamanya.
Keberhasilan serial televisi ini juga menandai comeback-nya Song Jong Ki setelah menyelesaikan wajib militer, dan popularitasnya terus terasa hingga saat ini.
Adaptasi serial ini menjadi film layar lebar, kabarnya melibatkan CEO Barunson C&C, yang juga memproduksi film terkenal seperti “Parasite.”
Baca juga: Sinopsis Film Hail The Judge: Upaya Hakim Korup Ungkap Kasus Pembunuhan
Hanung Bramantyo yang akan menjadi sutradara dalam proyek adaptasi ini, menyatakan bahwa ini adalah tantangan baru baginya.
“Sebuah tantangan baru buat saya, mengadaptasi series terkenal di dunia ke dalam film layar lebar. Bismillah, semoga tidak mengecewakan,” katanya.
Meskipun Hanung belum mengumumkan pemain yang akan membintangi film ini, netizen sudah mulai menyerbu kolom komentar.
Mereka meminta agar pemilihan aktor dan aktris film ini benar-benar sesuai dengan alur cerita yang telah memikat hati jutaan penonton.
Baca juga: Jadwal Tayang Film Sijjin di Bioskop XXI Tasikmalaya, Tayang Perdana Hari Ini!