RADARTASIK.ID – Kantor Cabang PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) Tasikmalaya melepas 10 goweser Wredatama Bicycle Community (WBC) Tasikmalaya untuk bersepeda menuju ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (8/3/2023). Itu dalam rangka mendukung masa pensiun yang lebih sehat dan bahagia.
Pemimpin Cabang bank bjb Tasikmalaya Anet Yulisthian mengatakan, kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program bank bjb pusat. Waktu itu, ada kegiatan bjb bersama Kepala SMK se-Jawa Barat yang didampingi oleh Agusny.
Dari sana ternyata Agusny, merupakan pengurus WBC Tasimalaya yang memiliki aktivitas positif yakni bersepeda. Lalu, menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan bank bjb.
Baca juga: Bank Indonesia Kampanyekan Cinta Bangga Paham Rupiah
“Karena WBC Tasimalaya ada program bersepeda ke Yogyakarta, bjb ikut berpartisipasi agar mereka lebih sehat dan bahagia,” katanya kepada Radar, Rabu (8/3/2023).
Terlebih, pensiunan sebagai mitra bank bjb sebagai nasabah. Untuk itu, saat ada pensiunan ada kegiatan, bjb sebisa mungkin ikut partisipasi dan selalu memberikan terbaik kepada mereka.
“Seperti bjb melayani peserta pensiunan Taspen. Lalu, menyediakan fasilitas cek kesehatan berkala dalam tiga bulan sekali,” ujarnya.