RADARTASIK.ID – Persib kembali mengadakan nonton bareng (Nobar) Biru. Kali ini untuk laga Persib melawan Persis Solo yang bakal berlangsung di Stadion Manahan, Sabtu 31 Januari 2026 kick off 15.30 WIB.
Nobar Biru menjadi salah satu opsi bagi Bobotoh untuk menyalurkan dukungan kepada Persib yang bakal berhadapan dengan Persis Solo pada pekan ke-19 Super League 2025-2026.
Lewat Nobar Biru, Bobotoh tetap bisa merasakan atmosfer pertandingan seperti di Stadion GBLA.
Baca Juga:Ini Pemain Persib yang Absen Lawan Persis Solo, Kalau Marc Klok Dibawa ke Stadion Manahan?Bojan Hodak Janji Perbaiki Lini Depan untuk Menghadapi Persis Solo, Persib Bawa Kabar Baik Soal 2 Striker
Menonton pertandingan melalui Nobar Biru juga bisa menjadi salah satu bentuk mematuhi Regulasi Super League 2025-2026 yang di dalamnya mengatur soal larangan pendukung tim tamu datang ke kandang lawan.
Mengacu pada regulasi itu, ketika tim Maung Bandung menjalani pertandingan tandang di Super League. Bobotoh dilarang hadir ke stadion lawan, termasuk pada pertandingan melawan Persis Solo.
Pelanggaran terhadap regulasi yang telah disepakati bersama itu dapat menghadirkan sanksi bagi kedua klub yang bertarung maupun pendukung itu sendiri.
Tim Pangeran Biru meyakini dukungan positif melalui acara nobar tetap bakal sampai kepada Beckham Putra dan kawan-kawan.
Melansir website Persib, Jumat 30 Januari 2026, terdapat 2 lokasi nobar Persib lawan Persis Solo yang bertajuk Nobar Biru.
Kedua lokasi nobar Persib itu di antaranya Graha PERSIB dan CGV Paris van Java (PVJ), Kota Bandung.
Terdapat 2 pilihan lokasi, Bobotoh bisa memilih lokasi nobar yang jaraknya lebih dekat dari rumah ataupun tempat tinggal.
Baca Juga:Apk Hiburan Ini Bisa Hasilkan Reward Lumayan, Berkesempatan Raih Saldo DANA Gratis?Empat Aplikasi Penghasil Dana Gratis yang Bisa Diakses pada Februari 2026, Salah Satunya Tawarkan Konsep Kuis
Untuk yang mau menonton laga di Graha Persib, Bobotoh harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu.
Ada 2 opsi pendaftaran yakni online dan offline.
Pendaftaran online dapat dilakukan lewat tautan di akun Instagram Persib Dapur dan Kopi.
Pendaftaran online Nobar Biru di Graha Persib dikenakan biaya Rp65 ribu.
Bobotoh juga bisa melakukan pendaftaran secara langsung dengan datang ke Graha PERSIB Lantai 1.
Biaya yang harus dikeluarkan jika melakukan pendaftaran secara online yakni Rp75 ribu.
Kedua pilihan tersebut sudah termasuk snack dan minuman.
Berikutnya, Nobar Persib di CGV PVJ juga menawarkan berbagai opsi pendaftaran.
Bobotoh bisa melakukan pendaftaran dan mendapatkan tiketnya secara online melalui website dan aplikasi CGV.
