RADARTASIK.ID— Siapa sosok bek Persib favorit Bojan Hodak di musim ini? Kini terungkap dan terjawab. Bek Persib favorit Bojan Hodak di musim ini yaitu Patricio Matricardi.
Patricio Matricardi menjadi salah satu pemain bertahan dengan kontribusi menit bermain tertinggi di skuad Persib Bandung pada Super League 2025/26.
Dari total 18 pertandingan yang telah dijalani tim, pemain yang akrab disapa Pato itu tampil dalam 17 laga dengan akumulasi waktu bermain mencapai 1.402 menit.
Baca Juga:Terjawab, Layvin Kurzawa Main Lawan Persis Solo? Bojan Hodak Jelaskan AlasannyaResmi, Arema FC Datangkan Kiper Gianluca Pandeynuwu dari Persis Solo, Perkuat Lini Pertahanan
Menariknya, dari jumlah penampilan tersebut, bek asal Argentina itu hanya menerima satu kartu kuning.
Catatan ini tergolong rendah untuk pemain yang beroperasi di lini belakang dan menunjukkan kedisiplinan serta ketenangan dalam menjalankan tugas bertahan.
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, memberikan penilaian positif terhadap performa Matricardi sepanjang musim ini.
Ia menilai kontribusi sang pemain tidak hanya terlihat dari data statistik, tetapi juga tercermin dari konsistensi penampilan yang ditunjukkan di lapangan.
Bojan Hodak menyebut bahwa untuk ukuran seorang bek, catatan tersebut tergolong sangat baik.
Bahkan berdasarkan data performa, Matricardi menjadi pemain bertahan dengan rekor duel terbaik di dalam tim.
“Bagi seorang pemain belakang itu cukup bagus. Dan berdasarkan statistik, dia adalah bek dengan catatan duel terbaik,” ujar Bojan Hodak.
Baca Juga:Bojan Hodak Bawa Kabar Baik untuk Persib Bandung Jelang Tandang ke Markas Persis SoloGagal Gabung Persib, Maarten Paes Pilih Ajax Amsterdam, Ini Komentar Adem dari Bobotoh
Di bawah Matricardi, pemain bertahan dengan menit bermain terbanyak berikutnya adalah Julio Cesar.
Bek tersebut mencatatkan 17 penampilan dengan total waktu bermain 1.162 menit serta mengoleksi tiga kartu kuning.
Sementara itu, Federico Barba tampil dalam 13 pertandingan dengan akumulasi 847 menit bermain dan menerima satu kartu kuning.
