Bojan Hodak Layangkan Protes Terkait Kepemimpinan Wasit Persik vs Persib, Saddil Ramdani Absen Lawan Persija

Bojan Hodak
Bojan Hodak Layangkan Protes Terkait Kepemimpinan Wasit Laga Persik Kediri vs Persib Bandung. (Persib / ILeague)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Pelatih Persib, Bojan Hodak menyoroti kinerja wasit yang memimpin laga Persik vs Persib di Stadion Brawijaya, Senin 5 Januari 2026.

Bojan Hodak merasa Persib dirugikan oleh kepemimpinan wasit pada pertandingan pekan ke-16 tersebut.

Oleh karena itu, timnya bakal melayangkan protes secara tertulis mengenai kepemimpinan wasit, Muhammad Tri Santoso.

Baca Juga:Bakal Seru! Ini Jadwal Laga Pekan ke-17 Super League, Ada Persebaya vs Malut United, Persib vs Persija JakartaACL 2: Jika Mampu Singkirkan Ratchaburi FC, Persib Bakal Berhadapan dengan Gamba Osaka atau Pohang Steelers

“Tentu saja kami akan mengirim surat,” katanya pada sesi konferensi pers usai laga seperti dikutip dari website Persib.

Walaupun merasa dirugikan, dirinya tak ingin mengomentari terlalu jauh soal kinerja wasit pada laga Persik vs Persib tersebut.

Tim kebanggaan Bobotoh harus puas berbagi angka dengan tim Macan Putih setelah bermain imbang 1-1.

Tim Persib Bandung sebenarnya unggul terlebih dulu pada menit 68 melalui gol yang dicetak Saddil Ramdani.

Namun pada menit 81, sang pencetak gol, Saddil Ramdani harus keluar lapangan dikarenakan mendapat kartu merah.

Kemenangan Persib yang sudah di depan mata harus sirna setelah Muhamad Firly mencetak gol pada menit 90+5.

Skor pertandingan tersebut pun imbang 1-1.

Saddil Ramdani Absen Lawan Persija

Saddil Ramdani menerima kartu merah pada pertandingan melawan Persik Kediri.

Akibat hal tersebut, dirinya sudah dipastikan bakal absen menghadapi Persija pada pertandingan pekan ke-17 Super League.

Baca Juga:Digelar Sore Hari, Ini Jadwal Siaran Langsung Persib vs Persija pada Pekan ke-17 Super League 2025-2026Muhamad Firly Gagalkan Persib Bandung Meraih Kemenangan di Kandang Persik, Klasemen Persib Naik ke Posisi 3

Jadwal Persib vs Persija Jakarta pada laga penutup putaran pertama Super League itu akan dilaksanakan pada Minggu 11 Januari 2026 mulai pukul 15.30 WIB.

Laga tersebut akan berlangsung di Stadion GBLA, Kota Bandung.

Klasemen Persib Bandung

Karena meraih hasil imbang pada pekan ke-16, tim asal Jawa Barat gagal mengambil alih posisi puncak dari Borneo FC.

Hingga kini, Persib berada di posisi ketiga dengan perolehan 35 poin.

Atau, memiliki poin yang sama dengan Persija yang berada di peringkat 2 dan tinggal 2 poin dari Borneo FC.

0 Komentar