RADARTASIK.ID – Persib bermain imbang 0-0 lawan Persik Kediri di babak pertama pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Senin 5 Januari 2026.
Persib Bandung yang mengenakan jersey berwarna kuning kesulitan membongkar lini pertahanan tim tuan rumah.
Begitupun dengan Persik. Bermain di hadapan pendukung sendiri, Ezra Walian dan kawan-kawan tak bisa menembus barisan pertahanan tim Maung Bandung.
Baca Juga:RESMI! Ini Line Up Persib Lawan Persik Kediri Malam Ini, Beckham Putra Jadi Kapten Tim Gantikan Marc KlokDapat Dipasang di Gagdet Android, Ini Daftar Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis 2026
Berikut ulasan singkat pertandingan Persik vs Persib Bandung pada laga pekan ke-16 Super League 2025-2026.
Pertandingan memasuki menit 7, pemain Persik Kediri menciptakan peluang.
Dirinya melakukan tendangan dari luar kotak penalti. Namun, sepakannya masih melambung tinggi di atas mistar gawang.
Pada menit 9, giliran bek Persib, Alfeandra Dewangga yang membahayakan barisan pertahanan tim Macan Putih.
Alfeandra Dewangga melakukan tendangan dengan kaki kanannya.
Tapi, upayanya masih belum membuahkan hasil.
Pada menit 15 giliran gelandang Persib, Thom Haye yang menciptakan peluang.
Thom Haye melakukan tendangan dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, sepakannya bisa ditangkap oleh penjaga gawang Persik.
Kemudian pada menit 23, Ezra Walian dapat kesempatan untuk membahayakan gawang Persib Bandung.
Dirinya melakukan tendangan bebas dari luar kotak penalti.
Tapi, bola yang dilesatkannya tipis berada di atas mistar gawang Persib yang dijaga Teja Paku Alam.
Memasuki menit 30, Kapten Tim Persib, Beckham Putra nyaris saja membobol gawang tim lawan.
Dia melakukan tusukan dari sisi kiri lapangan.
Beckham Putra melakukan tembakan dari dalam kotak penalti, namun bisa dipatahkan kiper Persik.
Baca Juga:Isi Kuis Online Bisa Raih Hadiah Saldo DANA Gratis, Coba Akses Apk IniDaftar Aplikasi di Google Play yang Menawarkan Hiburan dan Hadiah di 2026, Mari Simak
Tak ingin terus mendapat tekanan. Pada menit 37, Wigi melakukan tembakan keras dari luar kotak penalti.
Tapi, Teja Paku Alam yang berada di posisi tepat mampu mematahkan tendangan yang dilakukan pemain Persik bernomor punggung 37 itu.
Babak pertama usai, skor Persik lawan Persib imbang 0-0.
