AS Roma Tumbang di Olimpico, Gasperini Bantah Ucapan Dybala

Gian Piero Gasperini
Gian Piero Gasperini Tangkapan layar DAZN
0 Komentar

Sebelumnya, Dybala menyampaikan pernyataan yang cukup mengguncang ruang ganti karena menilai rekan setimnya tampil tanpa determinasi.

“Saya pikir faktor utamanya adalah kurangnya tekad,” ujar pemain asal Argentina itu.

“Kami datang dengan perasaan lesu, itu kenyataannya. Sedih rasanya, karena kami sudah mempersiapkan diri, berlatih keras sepanjang minggu, menonton banyak video, tapi akhir-akhir ini kami tidak bisa menunjukkan hasilnya,” ulasnya.

Baca Juga:4 Rahasia Allegri Bangkitkan AC Milan: Jadikan Lini tengah Sebagai Jantung PermainanSiapa Said El Mala? Bintang Bundesliga Keturunan Lebanon yang Jadi Incaran Inter Milan

Dybala juga menyesalkan dua gol cepat yang bersarang di gawang Roma pada awal laga. Menurutnya, situasi itu membuat mereka sulit bangkit.

“Semua tim di Eropa kuat saat ini. Kalau kamu meremehkan lawan, hal seperti ini bisa terjadi. Kami harus lebih ganas dan fokus,” pungkasnya.

Kekalahan dari Viktoria Plzen membuat tekanan terhadap Roma semakin besar menjelang laga akhir pekan di Serie A melawan Sassuolo.

Gasperini dan para pemain kini dituntut membuktikan bahwa kekalahan di Olimpico hanyalah batu sandungan, bukan awal dari krisis baru.

0 Komentar