BANDUNG, RADARTASIK.ID – Pemain baru Persib Julio Cesar ingin mempercepat proses adaptasi bersama tim.
Apalagi, dirinya menjadi pemain yang paling baru bergabung dengan Persib Bandung.
Seperti diketahui, Julio Cesar baru bertemu dengan rekan-rekannya di Persib Bandung pada Kamis 8 Juli 2025.
Baca Juga:Bursa Transfer Super League 2025-2026: Persijap Jepara datangkan Eks Kiper Persib dan Adzikry FadlillahPersib Bakal Hadapi Klub Asia Sebelum Super League 2025-2026, Bobotoh Bisa Nonton Langsung, Ini Cara Daftarnya
Pemain asal Brazil ini datang ke Bandung saat Persib akan bertarung dengan Dewa United di Piala Presiden 2025.
Bahkan, dia terlihat menonton pertandingan Persib vs Dewa United pada laga kedua Grup B Piala Presiden 2025 di Stadion Si Jalak Harupat.
Hal itulah yang membuat bek berpostur tinggi 191 cm ini absen memperkuat Persib Bandung di Piala Presiden 2025.
Meski sudah melalui perjalanan melelahkan dari negaranya, Julio Cesar langsung inisiatif ingin gabung latihan.
Dia langsung mengikuti sesi latihan bersama Persib mulai Kamis 10 Juli 2025 berbarengan dengan Beckham Putra yang juga baru gabung.
Julio Cesar mengaku kondisinya dalam keadaan baik setelah tiba di Bandung.
Karena itu, dia memilih langsung untuk mengikuti sesi latihan demi mempercepat adaptasi dengan rekan-rekannya.
Baca Juga:Pemain Muda Persib Siap Bersaing dengan Pemain Senior, Begini Targetnya di Super League 2025-2026Draft Pertandingan Super League 2025-2026 Bocor, Persib Bandung Bakal Hadapi Persijap Jepara?
Julio Cesar mengatakan adaptasi menjadi hal yang penting agar mempermudah meningkatkan level permainan saat tampil di lapangan.
Mantan pemain Chiangrai United ini mengatakan selalu ingin memberikan kekuatan terbaik, baik saat latihan maupun pertandingan.
Sebagai pemain baru, dia mengatakan rutin berkomunikasi dengan pemain Persib lainnya untuk bisa mengenal satu sama lain.
Setelah menjadi bagian dari tim Pangeran Biru, dia menyampaikan harus mengetahui hal-hal yang melekat di tim maupun di Indonesia.
“Begitulah saya. Selalu ingin memberikan energi penuh terhadap tim,” kata dia dilansir dari laman Persib.
Statistik Julio Cesar
Bek yang memiliki nama lengkap Julio Cesar de Freitas Filho ini telah merasakan atmosfer sepak bola Asia Tenggara.
Sebab, pada musim lalu, pemain berusia 30 tahun ini menjadi bagian dari klub Divisi Utama Thailand, Chiangrai United.
Namun, kebersamaannya dengan Chiangrai United hanya berlangsung selama semusim.
Meski terbilang sebagai pemain baru, dia langsung menjadi pilihan utama di sektor pertahanan.
Tercatat, Julio tampil dalam 14 pertandingan dengan menyumbangkan 2 gol dan 1 umpan gol di Thai League 2024-2025.