RADARTASIK.ID – Kamu lagi cari referensi HP baru dari Realme? Artikel ini mungkin akan membantu anda untuk menjadi bahan pertimbangan.
Harga Realme Mei 2025 terbaru ini membawa kabar menarik, terutama buat kamu yang sedang cari ponsel dengan performa mantap tapi tetap ramah di kantong.
Dilansir dari kanal Rapel Media, berikut daftar harga HP Realme. Mulai dari seri Note sampai Pro Plus, semuanya hadir dengan pilihan harga dan spesifikasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Baca Juga:Itel A90, HP Murah dengan Fitur Melimpah dan Desain MewahCair dalam 3 Hari! KUR Mandiri 2025 Plafon 25 Juta Bisa Cair Cepat, Asalkan Penuhi Syarat Ini
Kita mulai dari yang paling terjangkau, yaitu Realme Note 60X. HP ini dibanderol mulai Rp1,1 jutaan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB.
Meski murah, HP ini sudah dibekali layar 6,74 inci dan baterai 5000 mAh yang cukup mumpuni untuk pemakaian harian. Cocok buat pelajar atau pengguna pemula yang butuh smartphone simpel.
Lanjut ke Realme C61, yang punya kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dengan harga Rp1,7 juta.
Dirilis Oktober 2024, HP ini menggunakan chipset Unisoc T612 dan kamera utama 50 MP, ideal buat pengguna yang hobi fotografi ringan.
Berikutnya, ada Realme C63, dengan dua pilihan RAM (6 GB dan 8 GB). Harganya berkisar Rp1,8 juta hingga Rp1,9 juta.
Spesifikasi Realme terbaru 2025 ini sudah mendukung fast charging 33W dan punya layar besar IPS LCD 6,74 inci, pas untuk nonton video atau main game ringan.
Kalau kamu cari baterai besar dan desain yang lebih modern, Realme C75X dan C75 bisa jadi pilihan.
Baca Juga:Hitungan KUR BRI 2025 Plafon Rp90 Juta, Syarat, Cicilan, dan Tabel Angsuran TerbaruPerforma Ngebut, Desain Kece! Ini Alasan Infinix GT 30 Pro Cocok Buat Gamer Mobile
Realme C75X rilis Februari 2025 dengan harga Rp2,199 juta, sedangkan C75 hadir dalam dua varian: 128 GB (Rp2,3 juta) dan 256 GB (Rp2,7juta).
Keduanya punya kapasitas baterai lebih dari 5000 mAh dan sudah support fast charging hingga 45W.
Untuk kelas menengah, Realme 13 4G dan Realme 14T 5G bisa jadi pertimbangan. Realme 13 4G. Hadir dengan Snapdragon 685. Dan harga mulai Rp2,9 juta.
Sementara itu, Realme 14T 5G yang baru saja rilis Mei 2025 punya chipset Dimensity 6100+, baterai 6000 mAh, dan layar AMOLED tajam, dibanderol mulai Rp3,3 juta.
Kamu juga bisa lirik Realme 14 5G yang hadir dengan Snapdragon 6 Gen 4 dan harga Rp4,1 juta. Performanya sudah cukup tangguh untuk multitasking dan gaming ringan.