BANDUNG, RADARTASIK.ID – Setelah Ciro Alves menyatakan hengkang dari Persib usai menghadapi PSS Sleman, tak sedikit Bobotoh yang bertanya apakah Ciro Alves masih bisa memperkuat Persib Bandung hingga akhir musim?
Pertanyaan itu diajukan Bobotoh karena kontrak Ciro Alves bersama Persib akan berakhir pada 30 April 2025. Hal ini berdasarkan Transfer Markt.
Jika Ciro Alves habis masa kontraknya pada 30 April 2025, maka dia resmi berpisah dengan Persib Bandung sebelum kompetisi Liga 1 2024-2025 berakhir.
Baca Juga:Resmi Nyatakan Hengkang dari Persib, Ciro Alves Sampaikan Pesan Menyentuh untuk BobotohKalahkan PSS Sleman, Bobotoh Tasik Yakin Persib Back To Back Juara, Berapa Poin Lagi untuk Raih Gelar Juara?
Untuk diketahui, Persib Bandung masih belum dipastikan juara pada musim ini karena masih memiliki 4 pertandingan sisa ke depan.
Tentu, kontrak Ciro Alves yang habis di Persib sebelum Liga 1 berakhir memunculkan pertanyaan, apakah pemain asal Brazil itu masih bisa tampil di 4 laga sisa.
Mengenai hal ini, belum ada informasi lebih lanjut terkait apakah Ciro Alves masih bisa memperkuat Persib hingga akhir musim.
Apabila pada 4 pertandingan ke depan, Ciro Alves masuk ke dalam daftar susunan pemain Persib, maka sudah dipastikan dia masih bisa tampil hingga akhir musim.
Sebaliknya, apabila dia tak masuk ke dalam daftar susunan pemain Persib, maka pertandingan menghadapi PSS Sleman pada pekan 30 menjadi laga terakhirnya bersama Maung Bandung.
Karena belum ada informasi lebih lanjut mengenai hal ini, mari kita ikuti perkembangan berikutnya.
Ciro Alves Catat Assist Pada Laga Kontra PSS Sleman
Disaksikan ribuan Bobotoh yang memadati Tribun Stadion GBLA, Sabtu 26 April 2025, Persib Bandung tampil agresif saat menghadapi PSS Sleman.
Baca Juga:Bobotoh Bersedih, Ciro Alves Hengkang dari Persib, Lawan PSS Sleman Menjadi Laga Terakhirnya di Musim Ini?Skor Akhir Persib vs PSS Sleman, Gustavo Franca dan Tyronne del Pino Bawa Maung Bandung Unggul 3-0
Sejak awal pertandingan, pelatih Persib Bojan Hodak menurunkan Beckham Putra, Ryan Kurnia dan Ciro Alves sebagai ujung tombak tim.
Pada babak pertama, tim kebanggaan Bobotoh unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Gustavo Franca.
Pemain asal Brazil itu berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit 20.
Kemudian pada babak kedua, Persib Bandung berhasil menggandakan skor melalui Tyronne del Pino pada menit 49.
Berikutnya pada menit 57, Ciro Alves memberikan umpan matang ke Tyronne del Pino yang berada di kotak penalti lawan.
Umpan matang dari Ciro Alves itu mampu dimaksimalkan Tyronne del Pino menjadi gol ketiga untuk Persib.