RADARTASIK.ID – Bingung pilih Tecno Camon 40 atau Vivo X200? Dua smartphone ini memang sedang jadi perbincangan hangat di segmen menengah ke atas.
Sama-sama tampil menggoda dengan desain kekinian, performa kencang, dan kamera mumpuni.
Tapi sebelum kamu menentukan pilihan, simak dulu perbandingan lengkapnya biar nggak menyesal di kemudian hari!
Layar: Smooth vs Detail, Pilih Mana?
Baca Juga:KA Pasundan Lebaran: Pilihan Mudik Ekonomis, Hadir Mulai 21 Maret 2025, Tarif Mulai Rp 88.000
Tecno Camon 40 dibekali layar 6,78 inci dengan resolusi 1080 x 2436 piksel dan refresh rate 144 Hz.
Keunggulan Tecno Camon 40 terletak pada layarnya yang super responsif, cocok buat scrolling dan main game tanpa lag.
Sementara itu, Vivo X200 mempunyai layar yangebih tajam dengan resolusi 1260 x 2800 piksel, walaupun refresh rate-nya agak rendah, yaitu 120 Hz.
Kalau kamu butuh visual detail tinggi, Vivo X200 bisa jadi pilihan.
Performa: RAM Lebih Besar, Siapa Lebih Gesit?
Salah satu keunggulan Vivo X200 dapat dilihat dari sektor dapur pacu. Dengan dibekali RAM 12 GB, smartphone ini sepertinya lebih mumpuni dalam altovitas multitasking dan gaming berat
Sedanglan, spesifikasi Tecno Camon 40 membawa RAM 8 GB, yang meskipun cukup untuk kebutuhan harian, terasa sedikit terbatas untuk pekerjaan berat seperti editing video atau game tinggi
Buat penggemar fotografi, pilihan kameranya juga penting. Tecno Camon 40 membawa konfigurasi 50 MP (wide) + 50 MP (ultrawide) + 2 MP (depth), cukup mumpuni untuk pemakaian standar.
Baca Juga:
Tapi di sinilah kelebihan Vivo X200 menonjol: kamera utama 50 MP, ditambah 50 MP telefoto periskop (3x zoom optik) dan 50 MP ultrawide.
Bahkan kamera depannya pun 50 MP, cocok buat selfie detail dan video call jernih.
Vivo X200 punya keunggulan di baterai 5800 mAh, dibandingkan Tecno Camon 40 yang hanya 5000 mAh.
Meski beda tipis, daya tahan baterai ini bisa terasa signifikan untuk kamu yang aktif di luar rumah seharian.
Kalau bujet terbatas, Tecno Camon 40 jelas unggul. Harganya sekitar 2 jutaan, jauh lebih terjangkau dibanding Vivo X200 yang dibanderol mulai 12 jutaa
Jadi, kalau kamu ingin fitur cukup lengkap tanpa menguras kantong, Tecno Camon 40 layak dipertimbangkan
Pilihan terbaik tergantung pada prioritas kamu. Jika kamu cari layar smooth, harga terjangkau, dan kamera yang oke, Tecno Camon 40 adalah pilihan realistis.