Rahasia Fitur AI Tecno Camon 40 Terungkap, Nggak Nyangka Bisa Seperti Ini!

Tecno Camon 40
Akhirnya rahasia fitur AI Tecno Camon 40 terungkap. Foto: Tangkapan layar Youtube/Reka foto
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Rahasia fitur AI Tecno Camon 40 terungkap lewat berbagai kecanggihan yang membuat HP ini tak hanya pintar, tapi juga sangat membantu aktivitas sehari-hari.

Di pasar smartphone, berbagai brand saling berkompetisi dengan produk-produk unggulannya, dan fitur AI menjadi hal yang seakan wajib ada pada ponsel keluaran terbaru saat ini.

Tecno Camon 40 dan Camon 40 Pro hadir bukan sekadar mengandalkan kamera atau desain, tapi juga menyematkan serangkaian fitur berbasis kecerdasan buatan (AI) yang membuat pengalaman pengguna jadi lebih efisien dan menyenangkan.

Baca Juga:KA Pasundan Lebaran: Pilihan Mudik Ekonomis, Hadir Mulai 21 Maret 2025, Tarif Mulai Rp 88.000

Dilansir dari kanal Audu Buba, berbagai fitur canggih tersebut dijelaskan secara detail dalam video ulasan Tecno terbaru 2025 tersebut.

Adapun fitur AI yang dimaksud antara lain seperti asisten virtual yang dinamai Ella, fitur menyalin teks secara otomatis, sampai fitur penerjemahan dalam percakapan langsung atau real time

Seluruh kecanggihan ini dihadirkan untuk mempermudah aktivitas pengguna di era digital saat ini

Salah satu fitur paling mencolok adalah Ella Smart Touch, yang memungkinkan pengguna menyalin teks dari video atau gambar hanya dengan dua jari.

Praktis, cepat, dan sangat berguna saat anda ingin menyimpan kutipan atau informasi penting tanpa perlu mengetik ulang.

Yang menarik adalah saat anda menonton video di Youtube, lalu anda ingin memg-copy subtitle, dengan fitur ini anda bisa melakukannya dengan mudah

Kemudian, ada Call Summary dan Call Translator. Kedua fitur ini membuat panggilan anda terasa lebih profesional dan terorganisir.

Baca Juga:

Setelah telepon selesai, AI langsung menyusun ringkasan isi percakapan dalam berbagai bahasa.

Sementara itu, Call Translator memungkinkan anda berbicara lintas bahasa, fitur yang sebelumnya hanya tersedia di HP kelas atas.

Tidak berhenti di situ, HP dengan fitur AI terbaik ini juga menghadirkan AI Writing Assistant untuk membantu menyusun kalimat lebih rapi, memperbaiki ejaan, bahkan menyusun ulang paragraf agar terdengar profesional.

Cocok sekali untuk pelajar, mahasiswa, bahkan pekerja kantoran yang ingin menghemat waktu saat menulis.

Kecanggihan lainnya bisa ditemukan pada fitur Document Assistant, Recording Summary, dan AI Note

0 Komentar