Jangan Sampai Salah! Inilah Urutan Langkah Membersihkan Wajah yang Benar Agar Kulit Tidak Rusak!

Langkah Membersihkan Wajah
Urutan Langkah Membersihkan Wajah yang Benar Agar Kulit Tidak Rusak
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Saat menghadiri acara-acara tertentu, riasan tebal seringkali menjadi pilihan untuk menonjolkan penampilan.

Misalnya saat wisuda, jadi pendamping pengantin, atau hadir di acara resmi keluarga.

Setelah acara selesai, wajah butuh perhatian ekstra agar tetap bersih dan sehat.

Baca Juga:Battle Lipstik! Mana Lipstik Terbaru dari Brand Lokal yang Paling Tahan Lama?Cuma dengan 3 Krim Anti Aging Ini! Kulit Kencang Bak Remaja Lagi

Berikut ini beberapa langkah membersihkan wajah yang bisa diterapkan setelah menggunakan riasan berat.

Gunakan Tisu Pembersih Makeup

Langkah pertama yaitu mengangkat lapisan makeup menggunakan tisu pembersih khusus wajah.

Produk ini bisa membersihkan foundation tebal, lipstick, hingga makeup waterproof.

Penting untuk membersihkan wajah dengan lembut agar kulit tidak iritasi.

Lanjutkan dengan Deep Cleansing

Setelah menggunakan tisu pembersih, lanjutkan dengan deep cleansing menggunakan sabun wajah.

Langkah membersihkan wajah ini penting untuk mengangkat sisa makeup dan kotoran yang masih menempel.

Pilih produk pembersih wajah yang cocok dengan jenis kulit.

Setelah meratakan busa di seluruh wajah, beri waktu sebentar agar meresap, lalu bersihkan dengan handuk basah.

Cara ini membuat wajah bersih tanpa harus dibilas dengan air berkali-kali.

Eksfoliasi Secara Rutin

Eksfoliasi bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori dari sisa makeup.

Baca Juga:Anti Boncos! 5 Rekomendasi Cushion Minim Oksidasi dengan Harga TerjangkauJangan Sampai Ketinggalan! Inilah Bedak Tabur yang Lagi Viral di TikTok, Worth It?

Untuk mencegah iritasi, sebaiknya gunakan produk eksfoliasi yang tidak terlalu keras di kulit.

Agar kesehatan kulit tetap terjaga, ulangi langkah ini dua kali dalam satu minggu.

Konsistensi dalam melakukan eksfoliasi adalah kunci untuk mendapatkan kulit yang halus dan bercahaya.

Gunakan Masker Wajah

Setelah membersihkan wajah, lanjutkan dengan memakai masker.

Masker wajah membantu mendetoks kulit dari sisa kotoran dan membuat kulit terasa lebih segar.

urutan membersihkan wajah ini juga sekaligus memberikan nutrisi tambahan pada kulit.

Kembalikan Kelembapan dengan Moisturizer

Terakhir, gunakan pelembap untuk menenangkan kulit setelah proses pembersihan.

Pelembap membantu menjaga kelembapan dan mencegah kulit kering.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, gunakan pelembap yang formulasinya cocok dengan jenis kulit Anda.

Dengan menerapkan langkah membersihkan wajah secara rutin, kulit akan tetap sehat meskipun sering memakai makeup berat.

Kulit yang bersih dan terawat membuat tampilan tetap segar setiap hari.

0 Komentar