Hujan Terus Bikin Waswas, Rumah Warga di Kecamatan Jatiwaras Tasikmalaya Terancam Longsor

Kecamatan Jatiwaras
TERANCAM. Rumah warga di Kampung Unara Desa Kaputihan Kecamatan Jatiwaras terancam longsor akibat diguyur hujan deras, Selasa 15 April 2025. (Istimewa For Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Curah hujan masih cukup tinggi di beberapa wilayah Kabupaten Tasikmalaya yang mengakibatkan tanah longsor di Kampung Unara Desa Kaputihan Kecamatan Jatiwaras, Selasa (15/4/2025).

Dampak dari longsor tersebut, benteng rumah setinggi tiga meter dengan lebar tujuh meter roboh dan mengakibatkan rumah dan jalan terancam.

Wakil Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya Ayatulloh Romdoni mengatakan, longsor ini disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur daerah tersebut.

Baca Juga:Pondok Pesantren Suryalaya Tegaskan Dukungan Penuh untuk Iwan Saputra di PSU Kabupaten TasikmalayaPrediksi Monaco vs Marseille di Liga Prancis: Perebutan Tempat Liga Champions

Longsor pertama kali terjadi sejak awal April, namun lama kelamaan terus diguyur hujan semakin tergerus dan makin besar sehingga mengancam rumah warga di sekitar lokasi.

“Karena kondisi rumah dalam status terancam dan tidak ada kerusakan bangunan pada rumah tersebut. Sementara warga atau pemilik rumah masih bertahan,” tambah dia.

Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya Jembar Adisetya menambahkan, dalam waktu sepekan ini telah terjadi beberapa longsor dan pohon tumbang akibat hujan deras.

“Seperti di Kecamatan Cigalontang, Leuwisari dan di Kecamatan Jatiwaras. Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa,” terang Jembar. (dik)

0 Komentar