Kontestan Asal Bandung Tereliminasi dari MasterChef Indonesia Season 12 di Pressure Test Tantangan Ubi Ungu

Kontestan Asal Bandung Tereliminasi dari MasterChef Indonesia Season 12 (tangkapan layar Aplikasi RCTI+)
Kontestan Asal Bandung Tereliminasi dari MasterChef Indonesia Season 12 dalam Tantangan Ubi Ungu di Pressure Test (tangkapan layar Aplikasi RCTI+)
0 Komentar

RADARTASIK.ID– MasterChef Indonesia Season 12 kembali hadir dengan babak pressure test yang menegangkan dan seru.

Dimana kontestan MasterChef Indonesia Season 12 asal Bandung, harus pulang usai gagal menonjolkan bahan utama—ubi ungu—dalam tantangan Guess The Ingredients.

MasterChef Indonesia Season 12 kembali hadir pada akhir pekan yakni Sabtu-Minggu tanggal 5 dan 6 April 2025 pukul 14.30 WIB di RCTI dengan keseruan tak terduga dari kompetisi Top 15 kontestan.

Baca Juga:Film Pembantaian Dukun Santet: Teror Mistis di Pesantren yang Segera Menghantui Bioskop, Simak Sinopsisnya!Jadwal Acara RCTI Minggu, 6 April 2025: Keseruan MasterChef Indonesia Season 12 hingga Preman Pensiun S9

Setiap tantangan menghadirkan momen dramatis, ketegangan tinggi, dan tentu saja, keahlian memasak luar biasa dari para peserta, berikut rekap tantangan di galeri MasterChef Indonesia Season 12:

Tantangan Pertama: Mystery Box – 10 Ingredients Challenge

Kompetisi dimulai dengan tantangan Mystery Box yang menantang para kontestan untuk berkreasi hanya dengan 10 bahan yang sudah ditentukan, tanpa akses ke pantry.

Mereka diberi waktu 60 menit untuk menciptakan hidangan terbaik, dan bahan yang digunakan pun telah dipaketkan untuk beberapa grup kontestan.

Grup Bahan Masakan & Penilaian Juri:

• Paket Kalkun:

Danny dan Zahra bersaing dengan bahan sama namun sajian berbeda.

Hidangan Danny dinilai lebih lezat dan penampilannya menarik ketimbang Zahra, Danny menjadi yang terbaik dan langsung aman dari tantangan kedua.

• Paket Daging Sapi:

Hovit membuat lasagna, sementara Aqilah menyajikan beef ball, dengan bahan sama.

Hovit unggul dalam rasa dan presentasi, dan berhasil melaju tanpa harus mengikuti tantangan selanjutnya.

• Paket Kentang dan Keju:

Azwar menyajikan Potato Pie, sedangkan Kirana membuat Stacked Potato Pancake.

Para juri sepakat bahwa keduanya memiliki rasa yang enak, namun dari segi tekstur, Kirana lebih unggul. Kirana berhasil meraih posisi aman dan tidak perlu memasak lagi di tantangan kedua.

• Paket Pisang:

Fajar dan Desy menghadirkan kreasi pencuci mulut dengan pisang.

Baca Juga:Film Ajari Aku Islam Tayang di MD TV Malam Ini, Angkat Kisah Nyata Cinta Lintas Iman, Simak Sinopsisnya!Sinopsis Film Insya Allah Sah, Tayang Siang Ini di Movie Vaganza Trans7: Drama Komedi Penuh Makna

Meskipun hidangan Desy dinilai enak oleh Chef Renatta, Fajar dinyatakan lebih unggul dan otomatis lolos ke atas.

• Paket Ayam:

Pertarungan antara Jane dan Manik dimenangkan oleh Manik yang berhasil menampilkan hidangan ayam terbaik menurut juri.

Kontestan yang Lolos Tantangan Pertama:

0 Komentar