Septian Bagaskara
Penyerang Dewa United Septian Bagaskara juga berpeluang masuk Garuda Calling kali ini. Dia memiliki catatan apik di kompetisi Liga 1 2024-2025.
Septian Bagaskara sudah memainkan 25 laga dengan berkontribusi 7 gol dan 7 assist. Meski jarang masuk 11 pemain utama, dia mampu menunjukkan penampilan yang konsisten.
Dia bisa menjadi opsi pengganti Ragnar Oratmangoen yang absen pada pertandingan melawan Australia.
Rizky Ridho
Baca Juga:Tak Berizin dan Sebabkan Kerusakan Lingkungan Jadi Alasan Dedi Mulyadi Bongkar Hibisc Fantasy Puncak BogorRagnar Oratmangoen Absen Lawan Australia, Timnas Indonesia Tak Khawatir, Pemain Rp22,60 Miliar Disiapkan
Bek Persija Rizky Ridho memiliki peluang besar mendapat panggilan dari pelatih Patrick Kluivert.
Rizky Ridho merupakan pemain andalan saat Indonesia masih dilatih Shin Tae-yong. Sementara itu di klubnya, pemain berusia 23 tahun ini sudah memainkan 24 penampilan dengan menyumbangkan 1 assist.
Itu artinya, hingga pekan 26 Liga 1, dia hanya absen dalam 2 pertandingan.
Ramadhan Sananta
Pemain Persis Solo Ramadhan Sananta juga bisa menjadi bahan pertimbangan pelatih pada Garuda Calling untuk melawan Australia dan Bahrain.
Ramadhan Sananta tampil impresif bersama klubnya. Bahkan, pemain muda ini kerap menciptakan gol-gol indah di Liga 1.
Selain Egi, Ridho, Septian dan Ramadhan Sananta, berikut ini daftar pemain Liga 1 yang berpeluang mendapat panggilan dari Garuda:
Ricky Kambuaya
M Ferarri
Wahyu Prasetyo
Yakob Sayuri
Nadeo Argawinata