RADARTASIK.ID – Apakah kamu sering mengalami masalah kulit kering dan kusam? Kondisi ini tentu membuat kulit terasa tidak nyaman dan mengurangi rasa percaya diri.
Untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, lembap, dan glowing, penting untuk menjaga kelembapan kulit dengan baik.
Salah satu cara paling mudah dan efektif adalah dengan menggunakan pelembap untuk kulit kusam.
Berikut adalah beberapa rekomendasi pelembap terbaik yang bisa kamu coba!
1. Skin 1004 Madagascar Centella Soothing Cream
Baca Juga:Festival Kuliner Jajanan Tempo Dulu di Jepara, Ada Klepon, Onde-Onde, hingga Kopi Tubruk!Beda dari yang Lain! Nasi Kucing Pake Nasi Lemak, Lebih Gurih dan Lezat!
Skin 1004 Madagascar Centella Soothing Cream adalah pilihan pelembap yang sangat cocok untuk kulit kering dan kusam.
Pelembap ini mengandung empat jenis botanical ceramide yang dapat menghidrasi kulit secara instan.
Selain itu, pelembap ini juga mengandung formula pH6 yang berfungsi menutrisi dan menjaga kekencangan kulit.
2. Erha Skinsitive D Tracalm Skin Barrier Moisturizer
Pelembap wajah ini memiliki kandungan 3% ceramide complex yang dapat membantu merangsang produksi alami ceramide kulit.
Selain itu, Erha Skinsitive D Tracalm Skin Barrier Moisturizer juga mengandung allantoin, panthenol, niacinamide, dan lima ekstrak alami lainnya yang dapat membantu meredakan iritasi ringan.
Dilengkapi dengan shea butter, aquaxyl, dan squalane, pelembap ini mampu memberikan kelembapan ekstra untuk kulit yang sangat kering dan sensitif.
3. Harlette Oatmilk Day Crème
Jika kamu mencari pelembap dengan bahan dasar alami, Harlette Oatmilk Day Crème bisa menjadi pilihan yang tepat.
Baca Juga:Cimol Bojot AA, Jajanan Bandung yang Sekarang Hits di Jakarta!Trik Aplikasikan Concealer yang Wajib Kamu Coba, Hasil Flawless!
Krim ini mengandung oatmilk yang memberikan kelembapan mendalam serta perlindungan maksimal dari radikal bebas.
Dengan teksturnya yang ringan dan mudah meresap, pelembap ini nyaman digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.
Menariknya, pelembap ini juga dilengkapi dengan perlindungan UV, sehingga mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
4. Npure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer
Npure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer mengandung 48% natural noni dan probiotics 9 complex yang berfungsi menjaga microbiome alami kulit.
Selain itu, pelembap ini juga diperkaya dengan ekstrak chamomile, bisabolol, betaine, allantoin, dan ceramide yang dapat memberikan kelembapan serta efek menyegarkan pada kulit.
Dengan formulanya yang menutrisi dan melembapkan secara optimal, produk ini sangat cocok untuk kulit yang kering dan mudah iritasi.