TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, memimpin apel gabungan perdana di Halaman Bale Kota Tasikmalaya pada Senin 3 Maret 2025.
Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai sektor hadir sejak pagi, berbaris mengikuti jalannya apel.
Dalam penampilan perdananya sebagai kepala daerah, Viman tampak mengenakan seragam ASN yang masih baru, dengan evolet di pundaknya mengkilap.
Baca Juga:Penggemar Kripto Bersiap Pesta Pora! Harga Bitcoin Hari Ini Mulai Hijau, Tanda-Tanda Pembalikan Tren?Harga Bitcoin Hari Ini Menguat Setelah Anjlok ke Rp1,29 M, Sinyal Rebound?
Pada kesempatan ini, ia menyampaikan beberapa poin penting terkait efisiensi anggaran serta prioritas kerja pemerintahan ke depan.
“Hari ini hari bahagia, 13 guru bisa direseskan, dan kendaraan bagi PGRI di 10 kecamatan telah disalurkan,” ujar Viman disela apel.
Ia juga mengingatkan ASN agar menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme.
“Kita adalah pelayan masyarakat. Gaji kita dari masyarakat, sehingga kita harus menjadi contoh dan role model,” tegasnya.
Terkait kebijakan efisiensi anggaran, Viman memastikan bahwa pemangkasan tidak akan berdampak pada program untuk masyarakat.
“Justru yang menyentuh fasilitas publik dan layanan kesehatan akan diprioritaskan,” katanya.
Apel perdana ini juga diwarnai dengan pemandangan berbeda di halaman Bale Kota. (Ayu Sabrina)