Syukuran Kemenangan Pasangan Ade-Iip: Para Ketua PAC PDI Perjuangan Jadi Gundul, Warga Gubyag Balong

Syukuran Kemenangan Pasangan Ade-Iip
Warga mengikuti kegiatan gubyag balong dan ngaliwet sementara para Ketua PAC PDI Perjuangan menggunduli rambutnya sebagai bentuk syukuran kemenangan pasangan Ade Sugianto-Iip Miptahul Paoz di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Kamis, 29 November 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Kemenangan sementara pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto-Iip Miptahul Paoz, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 disambut dengan sukacita yang luar biasa oleh para pendukung dan masyarakat setempat.

Berbagai cara dilakukan untuk mengekspresikan kegembiraan, mulai dari aksi simbolik hingga acara tradisional yang penuh makna.

Salah satu cara unik yang dilakukan oleh para Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan adalah menggunduli rambut mereka.

Baca Juga:Waspada Isu Hoaks Lowongan Petani Milenial 2024 dengan Gaji Rp 10 Juta, Kementerian Pertanian KlarifikasiPolbagtan Bogor Turut Andil, Mentan Amran Optimis Swasembada Pangan Terwujud Berkat Petani Milenial 

Tindakan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan syukuran kemenangan pasangan Ade-Iip.

Aksi menggunduli rambut ini dilakukan secara serentak oleh ketua PAC dari empat kecamatan, yaitu Bojonggambir, Salawu, Tanjungjaya, dan Pagerageung.

Langkah ini menggambarkan betapa besar dedikasi mereka dalam mendukung pasangan Ade-Iip, bahkan beberapa ketua PAC lainnya dikabarkan akan mengikuti aksi tersebut sebagai bentuk solidaritas.

Nanang Romli, Ketua Tim Gabungan Pemenangan Ade-Iip, mengungkapkan apresiasinya yang mendalam kepada seluruh ketua dan anggota PAC PDI Perjuangan yang telah bekerja keras untuk memenangkan pasangan ini.

Dalam kesempatan tersebut, Nanang juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja dengan penuh semangat dan komitmen.

Ia menyoroti peran penting Ketua DPC PDI Perjuangan, H Ade Sugianto, dalam memimpin tim pemenangan ini dan memberikan arahan yang jelas sepanjang proses kampanye.

Nanang menambahkan bahwa keberhasilan dalam proses hitung cepat menunjukkan hasil yang faktual dan mencerminkan pilihan mayoritas masyarakat.

Baca Juga:Ibu Rumah Tangga dari Tasikmalaya Bisa Berangkat Umrah Gratis Berkat Jualan Skincare dan Parfum MymozzaAksi Kemanusiaan Gen Z, 50 Kantong Darah Dikumpulkan di Polbangtan Bogor

Ia menyebutkan bahwa kemenangan ini bukan hanya kemenangan pasangan Ade-Iip, tetapi juga kemenangan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Tasikmalaya yang berharap pembangunan yang berkelanjutan terus dilaksanakan.

Nanang menegaskan bahwa kemenangan Ade-Iip adalah kemenangan bagi seluruh rakyat Kabupaten Tasikmalaya, yang ingin melihat daerah ini berkembang dan terus maju.

”Ade-Iip memang pilihan kita semua,” ungkap Nanang kepada wartawan, Jumat, 29 November 2024.

Ngaliwet dan Gubyag Balong

Kemenangan pasangan calon nomor urut 3, Ade-Iip, dalam Pilkada Kabupaten Tasikmalaya juga disambut dengan penuh kebahagiaan dan rasa syukur oleh masyarakat di berbagai desa.

Sebagai bentuk perayaan, warga dari sejumlah desa di berbagai kecamatan menggelar kegiatan ngaliwet bersama, sebuah tradisi lokal yang menggambarkan kebersamaan dan rasa syukur atas terpilihnya pasangan ini.

0 Komentar