TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Seorang siswa salah satu SMP di Tasikmalaya meninggal dunia setelah tak sadarkan diri di kolam Mangkubumi Park, Sabtu (2/10/2024). Peristiwa tersebut terjadi saat bersama teman-temannya mengikuti pelajaran renang dari sekolah.
Korban adalah TAA (11), siswa kelas VII di salah satu SMP Negeri di Kota Tasikmalaya. Dia merupakan remaja asal Kampung Cibeber Sambong Jaya Kecamatan Mangkubumi.
Dari informasi yang dihimpun Radar, pagi itu TAA dan teman-teman di sekolahnya sedang mengikuti pelajaran renang di lokasi. Tiba-tiba dia tidak sadarkan diri lalu meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit.
Baca Juga:Saat Debat Pilkada Kota Tasikmalaya, Dilarang Bawa APK dan “Pasukan” DibatasiPenagih Pajak Bumi dan Bangunan di Kota Tasikmalaya Belum Juga Terima Upah
Salah seorang life guard, Aldi Alfarizki (24) mengatakan sekitar pukul 10.00 WIB dia sedang mengatur anak-anak di kolam yang dangkal. Kemudian dia melihat ada beberapa orang yang berkerumun di pinggir kolam yang dengan kedalaman 120cm. “Saya langsung datangi, ternyata ada anak yang tidak sadarkan diri,” ucapnya.
Pihaknya pun memberikan pertolongan pertama dengan mengoleskan minyak kayu putih di beberapa bagian tubuhnya. Namun anak tersebut tidak kunjung sadar dari pingsannya. “Kalau denyut nadi ada,” ucapnya.
Informasi yang Aldi dapat, saat itu TAA bukan pingsan karena tenggelam di kolam tersebut. Pasalnya dia tidak mendengar ada kegaduhan layaknya ada orang tenggelam, ditambah kedalaman kolam pun hanya sebatas leher anak tersebut. “Sepertinya bukan tenggelam,” ujarnya.
Tidak lama kemudian orang tua TAA datang setelah dihubungi oleh guru yang mendampingi para siswa. Selanjutnya anak tersebut langsung dibawa ke rumah sakit TMC dan dinyatakan meninggal dunia.
Jenazah almarhum kemudian dibawa ke rumah duka di Cimawate Kelurahan Leuwiliang Kecamatan Kawalu. Suasana rumah duka pun ramai dengan para pelayat yang turut berduka atas meninggalnya almarhum.
Kapolsek Mangkubumi Iptu Jajat Jatnika menerangkan pihaknya memang mendapat ada kejadian anak meninggal dunia. Korban sempat tidak sadarkan diri di kolam renang tersebut. “Informasinya meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit,” ucapnya.
Kendati demikian, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mendapatkan data kronologi secara utuh. Khususnya mengenai penyebab anak tersebut sampai tidak sadarkan diri. “Masih kami lakukan penyelidikan,” terangnya.(rangga jatnika)