SMPN 8 Tasikmalaya Cetak Lulusan yang Berprestasi dan Berkarakter Baik

SMPN 8 Tasikmalaya
Ratusan siswa SMPN 8 Tasikmalaya bersama orang tuanya saat pengumuman kelulusan di lapangan SMPN 8 Tasikmalaya, Senin, 10 Juni 2024. (Diki Setiawan/Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 329 siswa SMP Negeri 8 Tasikmalaya dinyatakan lulus setelah pihak sekolah mengumumkan kelulusan tersebut di hadapan siswa dan orang tuanya di lapangan SMPN 8 Tasikmalaya, Senin, 10 Juni 2024. 

Kebahagiaan tampak jelas di wajah para siswa dan orang tua, bahkan beberapa dari mereka terharu hingga meneteskan air mata saat membuka amplop pengumuman kelulusan.

Kepala SMPN 8 Tasikmalaya Abdul Falah SAg MPdI menyampaikan bahwa seluruh 329 siswa dinyatakan lulus. 

Baca Juga:Melati Usman Pimpin OJK Tasikmalaya, Perkuat Governansi di Sektor Jasa KeuanganAtasi Masalah Visa Nonhaji, Menag Yaqut Menyiapkan Sanksi Berat bagi Biro Travel Nekat

”Kami berpesan kepada lulusan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya, baik SMA/SMK maupun ke Madrasah Aliyah (MA), atau ke pondok pesantren,” ungkap Falah kepada Radartasik.id. 

Menurut Falah, perjalanan setelah lulus masih panjang dan diharapkan dalam 10-20 tahun ke depan, para lulusan ini bisa menjadi calon pemimpin bangsa.

Falah menekankan bahwa banyak putra daerah Tasikmalaya yang sukses menjadi pemimpin, seperti Kapolda dan pejabat lainnya, sehingga tidak menutup kemungkinan bagi lulusan SMPN 8 Tasikmalaya untuk mencapai posisi serupa. 

Selain itu, Falah menyoroti bahwa para lulusan tidak hanya berprestasi dalam bidang akademik maupun nonakademik, tetapi juga memiliki akhlak dan karakter yang baik. 

Mereka telah meraih puluhan prestasi di tingkat kota, provinsi, bahkan nasional, sambil tetap menjaga sikap dan karakter yang jauh dari perilaku negatif.

Falah mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang telah berperan dalam mendidik dan mengawasi siswa, sehingga mereka memiliki karakter dan akhlak yang baik. 

Dia menambahkan bahwa kunci dalam mendidik anak adalah bimbingan dan pengawasan orang tua, terutama memastikan anak-anak tidak keluyuran malam. 

Baca Juga:Pentingnya Menjaga Kadar Hemoglobin yang Normal untuk KesehatanWarga Jawa Barat Harus Siap-Siap, Musim Kemarau Segera Tiba

Dengan anak berada di rumah pada malam hari, diharapkan mereka terhindar dari hal-hal negatif.

Dia juga berpesan agar para lulusan tetap menjaga nama baik almamater dan tidak melupakan sekolah, karena banyak cerita dan kisah indah yang menjadi pengalaman berharga bagi para alumni.

Kapolsek Cihideung AKP Erustiana, yang diundang oleh SMPN 8 Tasikmalaya untuk memberikan pembekalan kepada para lulusan, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kesempatan tersebut. 

0 Komentar