TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Dalam sepakbola ada istilah tiki-tika yang merupakan gaya permainan sepakbola dengan ciri khas umpan pendek dan pergerakan yang dinamis.
Serta memindahkan bola melalui beragam saluran dan mempertahankan penguasaan bola.
Istilah itu pun layak disematkan kepada langkah politik H Yanto Oce, sebab bakal calon Wali Kota Tasikmalaya (bacawalkot) di Pilkada 2024 itu tetiba mengambil formulir pendaftaran dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Padahal hingga kini dirinya tercatat sebagai Wakil Ketua Bidang OKK DPC PPP Kota Tasikmalaya pada Kamis (25/4/2024).
Baca Juga:Viman Gandeng KH Aminudin Ziarah ke Pendiri Mayasari, Sinyal Jadi Duet Pasangan?PAN Kabupaten Tasikmalaya Segera Deklarasikan Koalisi untuk Pilkada 2024
Hal ini tentu menjadi anomali politik, sebab Yanto Oce terlebih dahulu mengambil formulir ke PKB melalui kakak kandungnya H Nana Purwana dari pada ke PPP, yang diwakilkan melalui komunitas motor.
Pengambilan formulir bacawalkot itu pun, seakan menepis isu Yanto Oce batal nyalon dan menunjukkan keseriusannya akan bertarung di Pilkada. Meski pun belum ada satu pun parpol yang memastikan sang lawyer mendapatkan surat keputusan (SK).
Bahkan pengambilan formulir bacawalkot tersebut, diselingi aksi kolektif relawan Yanto Oce menggalang dukungan berupa tanda tangan di Taman Kota Tasikmalaya pada Kamis siang, 25 April 2024.
Melalui kakak kandung Yanto Oce, H Nana Purwana mengatakan dirinya mewakili adiknya untuk mengambil formulir ke PKB. Dia pun memohon doa dari masyarakat supaya langkah tersebut diridhoi Allah SWT.
“Jadi pertama ke sini daftar ke PKB. Syukur Alhamdulillah, kami disambut dengan baik dan semoga ada Ridho Allah untuk memimpin di Kota Tasikmalaya,” katanya.
Dia menceritakan sebelum mengambil formulir, relawan melakukan aksi simpatik terlebih dahulu dengan mengumpulkan 100 ribu tandatangan dukungan bagi Yanto Oce untuk maju di Pilkada. “Dalam politik itu biasa ada riak, gelombang dan angin tapi yang terpenting kita hadapinya dengan gembira,” ungkapnya.
Disinggung apakah adiknya yang merupakan kader PPP juga ikut penjaringan ke parpol berlambang Ka’bah. Ia mengatakan relawan lain tentu melakukan hal serupa, berikhtiar agar Yanto Oce bisa berkontestasi dalam keseriusannya untuk mengabdikan diri di Kota Tasikmalaya.