TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Partai Gerindra tampaknya belum puas setelah merajai kursi DPRD Kota dan Kabupaten Tasikmalaya serta dominan di Garut. Menjelang Pilkada serentak 2024, partai nomor urut 2 ini sudah menyiapkan kader-kader terbaiknya dalam membidik kursi Bupati dan Wali Kota di 3 daerah tersebut.
Hal itu ditegaskan anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra H Amir Mahpud kepada Radar, Selasa 27 Februari 2024. Menurutnya, untuk Pilkada Kota dan Kabupaten Tasikmalaya pihaknya akan mengusung dan menyiapkan kader Gerindra untuk menjadi pemimpin di Kota maupun Kabupaten Tasikmalaya serta Garut.
“Kita ingin menggenapkan serta menyempurnakan kemenangan di Pilpres dan Pileg 2024. Dengan menargetkan kemenangan di Priangan Timur dan Kawa Barat lewat Pilkada dan Pilgub,” ujarnya.
Baca Juga:Gagal Duduk di Kursi DPRD? Ini Deretan Mantan Birokrat yang Nyaleg Tapi Kurang Suara di Pileg Kota Tasikmalaya 2024Ini Wajah dan Nama 9 Caleg Dapil 2 Kota Tasikmalaya yang Tinggal Menunggu Penetapan
H Amir yang menjadi motor utama kemenangan Prabowo- Gibran di Priangan Timur itu menegaskan demi memuluskan target kemenangan di Pilkada dan Pilgub tersebut, pihaknya akan bekerjasama secara politik dengan kekuatan parpol lain yang punya visi dan misi sama.
“Karena tujuan kami ingin melakukan akselerasi pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Tasikmalaya dan Priangan timur,” paparnya.
Ketika ditanya siapa saja kader Gerindra yang akan diusung menjadi kandidat di Pilkada Kota, Kabupaten Tasikmalaya dan Garut? H Amir menegaskan masih menjadi rahasia.
“Kader Gerindra yang hasil surveinya bagus dan bisa memastikan kemenangan akan kita usung. Sebab kader Gerindra itu para petarung,” tegasnya.
Sebagaimana diketahui, di Kota Tasikmalaya, Gerindra sudah mendominasi legislatif dengan perolehan 10 kursi dan menempatkan kadernya H Aslim SH sebagai Ketua DPRD. DI Pileg 2024 pun Gerindra berpotensi mempertahankan jumlah kursi berikut posisi ketua.
Namun partai ini belum bisa menyentuh kursi eksekutif di Kota Tasikmalaya. Di mana Pilkada 2017 lalu pasangan yang diusung Gerindra yakni Dede-Asep harus kalah dari pasangan Budi-Yusuf.
Begitu juga di Kabupaten Tasikmalaya di mana Gerindra memegang kursi pimpinan DPRD dengan raihan 9 kursi. Pada Pileg 2024 pun peluang Gerindra untuk mempertahankan raihan kursi terbanyak masih terbuka lebar.