Sementara itu, berdasar penelusuran radar, saat ini juga beredar informasi bohong mengenai pendaftaran BLT El Nino melalui tautan atau link yang dikirim lewat pesan Whatsapp.
Informasi hoaks ini pun telah ditepis Kementerian Sosial melalui akun Instagram resminya. Kemensos mengimbau masyarakat berhati-hati terhadap informasi bohong.
Kemensos mengaku tidak pernah membuat tautan khusus untuk penyaluran bantuan sosial apa pun.
Baca Juga:Sofyan Amrabat Kemungkinan Besar Kembali ke Fiorentina Setelah Dipinjam Manchester United2 Artis Ini Sepi Job: Marcel Kena Boikot, Bedu Jual Rumah dan Mobil Gara-Gara Utang
“Baru-baru ini beredar pesan melalui aplikasi Whatsapp terkait pendaftaran Bantuan Sosial El Nino. Berhenti menyebarluaskan atau memberikan data apapun melalui nomor tersebut. Mari saring sebelum sharing ya #SobatSosial,” tulis Kemensos di Instagram.
“Prosesnya akan bisa diakselerasi November 2023-Desember 2023 kita transfer satu kali sehingga langsung untuk dua bulan sekaligus,” ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat tanggal 6 November 2023.
Ia juga mengatakan pemerintah Indonesia akan memberikan BLT El Nino kepada 18,8 juta KPM melalui Kementerian Sosial (Kemensos).
Menurut Sri Mulyani, Menteri Sosial Tri Rismaharini sudah memegang data calon penerima BLT El Nino tersebut, sehingga tak perlu mengumpulkan data baru.
Masyarakat yang penasaran dapat mengecek sendiri secara online apakah mereka termasuk penerima BLT El Nino atau bukan melalui dua cara. Yakni dengan mengunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id atau download aplikasi Cek Bansos di google play store. (Fakhtur Rizqi)
Baca berita dan artikel lainnya di google news