TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Komunitas Ojek Online Kota Tasikmalaya (Kotak) secara resmi menyatakan dukungan mereka kepada Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (Cawapres) pada Pemilu 2024.
Dalam deklarasi bertajuk ‘Bakti Pemuda untuk negeri,’ yang dihadiri 150 driver ojek online itu, Komunitas Ojek Online Kota Tasikmalaya membentangkan spanduk dukungan dan beberapa poster Gibran.
Komunitas Ojek Online Kota Tasikmalaya juga mengumpulkan tanda tangan sebagai tanda dukungan. Acara berlangsung pada pukul 16.00 WIB hingga menjelang Maghrib di Taman Dadaha Kota Tasikmalaya.
Baca Juga:Perkembangan Kota Tasikmalaya di Usia 22 Tahun, Cheka: Tasik Makin AsikRapat Paripurna Pengesahan Raperda Perubahan APBD Kota Tasikmalaya Diskors 1 Jam, Gara-gara Bappelitbangda?
Azi Rijal Fasya, Koordinator Komunitas Ojek Online Kota Tasikmalaya yang memimpin gerakan ini, menekankan pentingnya peran pemuda dalam kontestasi Pemilu 2024.
“Sosok pemuda seperti Gibran memiliki potensi besar untuk membawa Indonesia ke arah yang lebih maju, sebagaimana terjadi di berbagai negara di dunia,” ujar Azi kepada awak media, Selasa (17/10/2023).
Azi juga mengungkapkan alasan dukungan mereka kepada Gibran. Putra sulung Presiden Jokowi itu dianggap sukses dalam inovasi dan kepemimpinan di Kota Solo.
Komunitas Ojek Online Kota Tasikmalaya menilai Gibran punya gaya kepemimpinan yang santun dan dekat dengan masyarakat.
Menurutnya, hal itu adalah apa yang diperlukan oleh Indonesia saat ini.
Azi menyebutkan tujuan utama dari kegiatan itu adalah mengenalkan sosok Gibran Rakabuming Raka kepada masyarakat Kota Tasikmalaya dan meminta doa serta dukungan mereka.
Siap berjuang untuk memenangkan Gibran Rakabuming Raka dalam Pemilu 2024 sebagai Cawapres. (*)