CIAMIS, RADARTASIK.ID – Pemerintah Kabupaten Ciamis tengah mengupayakan pengangkatan sisa tenaga honor atau honorer yang tersisa menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.
Jumlahnya mencapai 4000 orang. Namun, sampai saat ini belum ada perkembangan lagi.
“Memang lagi diupayakan statusnya oleh Kemenpan RB. Diantaranya sebagian telah difasilitasi melalui seleksi pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Kabupaten Ciamis,” ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ai Rusli Suargi S STP Msi, Selasa (1/8/2023).
Baca Juga:Cerita Warga Ciamis Jadi Korban Penipuan Oknum ‘Mantri’ Bank, Kaget Tiba-Tiba Dapat Tagihan Hampir Rp 2 Juta Per BulanAmazing! 4 Bupati di Jawa Barat Ini Kaya Tanpa Hutang
Ia menyebut bahwa sampai saat ini dari total 10.910 pegawai pemerintah di Kabupaten Ciamis, 3.462 diantaranya telah terisi oleh PPPK.
Mereka adalah tenaga honor yang lolos mengikuti seleksi PPPK dan telah dilantik. Masih ada sisa beberapa ribu honorer lagi yang belum diangkat.
Dalam hal ini, pemerintah daerah mengupayakan agar semua tenaga honor bisa diangkat.
“Tenaga honorer masih diperlukan dalam mendukung pelaksanaan tugas pemerintahan. Yaitu mengenai pembangunan dan pelayanan publik yang diperkuat melalui surat edaran dari Kemenpan RB yang terbit bulan Juli 2023,” ucapnya.
Ai menyebut bahwa Bupati Ciamis telah mengirimkan surat usulan permohonan perubahan kebijakan manajemen PPPK, yang isinya mengenai peningkatan status mereka.
Seperti hubungan perjanjian kerja menjadi hingga batas usia pensiun, hingga pengembangan karir dan peningkatan kesejahteraan serta peningkatan status dan kesamaan hak seperti PNS.
“Itu surat yang diajukan oleh Bupati Ciamis,” jelasnya.
Ai mengatakan bahwa mengenai kekhawatiran terkait status tenaga honorer dan PPPK bisa terjawab lewat upaya konkret dari pemerintah daerah khususnya pimpinan daerah dimana telah memberikan ruang untuk berkarya di pemerintahan.
Baca Juga:Switch Steering Omoda 5 Dinilai Tak Biasa Tata Letaknya, Apakah Masih Nyaman untuk Pengemudi?PBNU Sarankan PCNU Kota Tasikmalaya untuk Tabbayun ke KH Ate Musodiq
Harapan besar dengan adanya surat edaran ini para pegawai di pemerintahan lebih fokus serta maksimal dalam bekerja.
“Semoga lebih maksimal dalam pekerjaan dan dedikasinya tinggi,” pungkasnya.(isr)