Proses pelantikan diakhiri dengan latihan bersama yang dipimpin KDG Putri.
Sementara itu, sebagai wujud meningkatkan kualitas anggota maupun atlet BKC Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan Ujian Kenakikan Tingkat Periode 2 Tahun 2022 selama tiga hari. Muali hari Jumat-Minggu (23-25/09/2022).
Seiring dengan izin yang diberikan oleh Pangadeg Psaguran BKC untuk menyelenggarakan Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Hitam (USH) secara mandiri, maka khusus untuk Ujian Sabuk Hitam diselenggarakan selama dua hari, yakni hari Jumat dan Sabtu yang bertempat di MAN 2 Cipasung dan Pusdilat 2 BKC di Cibeureum.
Sedangkan untuk tingkatan Kyu dan Pengukuhan Sabuk Hitam dipusatkan di Gelanggang Generasi Muda Dadaha pada Minggu (25/09/2022). Dalam ujian kenaikan tingkat yang dihadiri khusus oleh Ketua Dewan Guru Putri Teh Indri Indriani Rahadian Arsanata berlangsung lancar dan meriah. Ratusan karateka mengikuti ujian dengan penuh semangat dan motivasi tinggi.
Baca Juga:Fokus Turunkan Angka StuntingData Perlindungan Sosial Harus Di-update
Dodi mengungkapkan, bahwa dalam segi kuantitas ujian kali ini cukup mendapat respons positif dari masyarakat. Hal ini terlihat dari jumlah peserta ujian yang cukup banyak. “Ujian Sabuk Hitam diikuti kurang lebih 20 orang peserta dari ujian ke Sabuk Dan I sampai dengan Dan VI. Sementara untuk tingkatan Kyu diikuti kurang lebih 215 orang peserta dari berbagai wilayah di Kabupaten Tasikmalaya,” kata dia.
Dodi mengucapkan terima kasih atas partisipasi serta kerja keras seluruh komponen yang mendukung, baik dari pengurus, pelatih dojo maupun orang tua atlet yang sudah antusias mengkuti ujian kenaikan tingkat ini. “Tanpa peran seluruhnya mustahil kegiatan bisa terlaksana,” terang dia.
Ketua Dewan Guru Putri mengucapkan terim kasih atas partisapasi BKC Kabupaten Tasikmalaya atas kegiatan ujian yang dilaksanakan dengan jumlah peserta yang cukup banyak. Hal ini menjadikan Kabupaten Tasikmlaya menjadi barometer dalam proses pembinaan serta proses regenarsi BKC. Diharapkan BKC Kabupaten Tasikmalaya dapat melahirkan atlet-atlet andal yang akan berlaga di tingkat lokal maupun nasional.
Koordinator Kepala Staf Pelatih, Wawan Patar mengaku bersyukur Kabupaten Tasikmalaya diberi kepercayaan menyelenggarakan ujian kenaikan Tingkat Sabuk Hitam secara mandiri. “Saya merasa bersyukur dan bangga atas jumlah peserta ujian yang jumlahnya melampui target yang telah ditetapkan. Diharapkan peserta ujian dapat semuanya lulus dengan hasil yang memuaskan,” ucapnya menambahkan. (rls/obi)